Terkini Metropolitan
Terekam CCTV, Kasir Agen Layanan Keuangan di Muara Baru Diduga Dihipnotis, Uang Jutaan Rupiah Raib
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino
TRIBUN-VIDEO.COM, PENJARINGAN - Sebuah video viral di media sosial merekam aksi dugaan hipnotis yang menimpa seorang penjaga agen layanan keuangan di Jalan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara.
Dalam rekaman video yang salah satunya diunggah akun Instagram @jakfoni, terlihat bahwa pelaku yang berjumlah dua orang melakukan interaksi dengan kasir agen layanan keuangan tersebut.
Tak berapa lama, pelaku yang mengenakan jaket hitam dan penutup muka terlihat mengambil plastik hitam dari tangan kasir.
Baca: Terekam CCTV, Pegawai Kedai Kopi di Bintaro Diduga Dihipnotis, Gawai dan Uang Jutaan Rupiah Raib
Setelah mengambil plastik yang ternyata berisi uang tunai tersebut, si pria langsung beranjak ke temannya yang menunggu di motor.
"Pelaku hipnotis kasir dengan berpura-pura ingin mengambil uang disuruh kakaknya. Dengan mudahnya korban memberikan uang senilai Rp4 juta lebih," tulis akun @jakfoni dalam keterangan unggahannya.
Usut punya usut, korban merupakan kasir di Agen BRI Link Muhammad Syamsudin di Jalan Muara Baru tersebut.
Menurut korban yang bernama Putri (22) tersebut, kejadian diduga hipnotis yang menimpa dirinya itu terjadi akhie Desember lalu.
Putri menjelaskan, pelaku utama yang mengenakan baju hitam awalnya mendatangi agen tersebut dan mengajaknya berbicara.
Pria itu mengaku merupakan pegawai bank dan teman dari pemilik agen, Sadam, yang tak lain adalah kakak ipar Putri.
"Jadi dia pura-pura jadi temannya kakak ipar saya, mengaku orang BRI. Nah modusnya dia pinjam handphone saya," kata Putri saat ditemui di lokasi, Selasa (5/1/2021) malam.
Pria tersebut kemudian meminta handphone Putri sambil menyentuh tangannya.
Pelaku juga berdalih tak akan mengambil handphone korban, melainkan hanya akan meminjamnya sebentar.
Baca: Perempuan Mentereng yang Hipnotis Modus Bansos Ditangkap Polisi, Menangis Minta Maaf
Ternyata, pelaku memasukan nomornya ke handphone Putri dan mengganti nama kontaknya menjadi nama kakak ipar korban.
Kemudian, lewat pesan singkat, pelaku langsung meminta uang senilai Rp4 juta kepada Putri.
Putri yang dalam kondisi tak sadar dengan mudahnya memberikan uang tersebut kepada pelaku.
"Saya enggak sadar sih mas. Biasa saya enggak pernah ngasih HP gitu aja. Dia bilang mau chat kakak ipar saya," kata Putri.
Alhasil, uang Rp4 juta yang diambil dari meja kasir tersebut akhirnya raib dibawa kabur pelaku.
Putri baru sadar bahwa dirinya telah memberikan uang tersebut dalam waktu 10 menit setelah pelaku kabur.
Atas kejadian ini, korban sudah melapor ke Polsek Metro Penjaringan untuk mendapatkan penanganan. (*)
Sumber: TribunJakarta
Live Update
Akhir Nasib Sindikat Pencuri Pelat Besi di Jakut, Pelaku Ditangkap, 1 di Antaranya Wanita Paruh Baya
Rabu, 30 April 2025
Olahraga
Highlight Persib Bandung Vs PSS Sleman (3-0) di BRI Liga 1, Tyronne Gacor Cetak 2 Gol Penentu
Minggu, 27 April 2025
Tribun Video Update
Aksi Ugal-ugalan Mobil Pajero Sport di Jakarta Utara Nyalakan Strobo dan Lampu Hazard, Nyaris Celaka
Selasa, 22 April 2025
Viral News
Biang Kerok Kemacetan Parah di Jakarta Utara, Pengelola Pelabuhan Priok Bantah Sistem Eror
Kamis, 17 April 2025
breaking news
BREAKING NEWS: Jakarta Utara Macet Parah, Plumpang-Pelabuhan Tanjung Priok Ditempuh 5 Jam
Kamis, 17 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.