Wow Today
WOW TODAY: 3 Tips saat Mengetahui Pasangan Selingkuh
TRIBUN-VIDEO.COM - Hallo Tribunners, bagi setiap pihak yang menjalin hubungan, komitmen untuk saling setia tentu sangat diidamkan.
Namun sayangnya, Mengetahui pasangan tidak setia dan berselingkuh, tentu menjadi mimpi buruk.
Nah dikutip dari Kompas.com, berikut 3 tips untuk membantu kamu bila pasangan ketahuan selingkuh:
1. Menerima Perasaan "Negatif" yang Muncul
Pasangan yang ketahuan selingkuh tentu menimbulkan kesedihan mendalam. Perasaan kecewa, terluka, bingung dengan kondisi yang terjadi, bahkan gejala depresi, wajar dirasakan.
Penting untuk diingat, perasaan tersebut harus kamu terima.
Walau berusaha memaafkan pasangan, perasaan "negatif" tersebut tak akan hilang begitu saja.
Terima dengan lapang dada bahwa kamu memang sedang bersedih dengan kondisi ini.
2. Cari Cara untuk Menjaga Diri Sendiri
Selain reaksi emosional, kondisi fisik juga rentan terganggu pasca-pasangan ketahuan selingkuh.
Setelah dapat melewati shock berat di awal, lakukan usaha-usaha untuk tetap menjaga diri.
Misalnya, mengonsumsi makanan bergizi, tidur secara teratur, minum air putih secukupnya, serta berolahraga.
3. Hindari Balas Dendam
Dikhianati pasangan tentu memunculkan amarah pada diri sendiri. Namun, jangan biarkan amarah dan emosi tersebut memancingmu untuk melakukan balas dendam.
Misalnya, hindari membocorkan tabiat buruknya di media sosial, atau berbalik selingkuh dengan orang lain.
Nah itu tadi 3 tips yang bisa kamu lakukan setela mengetahui pasanganmu selingkuh. Bagaimanapun juga, kebahagiaan dan keamanan diri adalah hal yang utama.
(*)
ARTIKEL POPULER:
Baca: WOW TODAY : Ternyata Gara-gara Pakai Sandal Jepit, Kaki Pria Tersangkut Eskalator
Baca: WOW TODAY: Top Skorer LIGA 1 2019 Minggu ke-26
Baca: WOW TODAY: Viralnya Anggaran Lem Aibon yang Dibongkar oleh Anggota DPRD Fraksi PSI
TONTON JUGA:
Tribunnews Update
230 Pasangan Korban Penipuan WO Ayu Puspita Bersatu di Grup WhatsApp, Terungkap Kerugian Rp16 M
Senin, 8 Desember 2025
Terkini Nasional
Sempat Diminta Hati-hati dengan Polisi! Dosen Untag Nekat Tinggal Bareng Meski AKBP Basuki Beristri
Sabtu, 22 November 2025
Tribunnews Update
2 Wanita Diduga Pasangan Sesama Jenis di Deli Serdang Ditemukan Bersimbah Darah, Cekcok Sejak Subuh
Sabtu, 8 November 2025
Live Update
Dirundung Rasa Malu, Pasangan Muda di Ciamis Tega Buang Bayi, Kini Mendekam di Balik Jeruji besi
Kamis, 30 Oktober 2025
Tribunnews Update
Sepasang Kekasih Pembuang Bayi dengan Mulut Dilakban dalam Ransel di Karawang Lesu Ditangkap Polisi
Selasa, 28 Oktober 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.