Jumat, 21 November 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Terungkap Kebohongan AKBP B, Jalin Asmara dengan Dosen Untag, Akui Sudah 5 Tahun Tinggal Bersama

Jumat, 21 November 2025 08:59 WIB
Tribun Jateng

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Polisi mengungkap kebohongan AKBP B, saksi kunci tewasnya Dosen Univesitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang, Jawa Tengah.

AKBP B ternyata mengakui menjalin asmara dengan korban DLL yang ditemukan tewas di kamar hotel kawasan Gajahmungkur pada Senin (17/11) lalu.

Padahal sebelumnya, AKBP B membantah memiliki hubungan asmara dengan korban DLL.

Baca: Keluarga Dosen Untag Ungkap Kejanggalan: AKBP B Sempat Kirim Foto Jasad Korban Terus Dihapus

Bahkan berdasarkan hasil olah TKP polisi diketahui bahwa AKBP B telah tinggal bersama korban selama 5 tahun tanpa status perkawinan yang sah.

Kabar itu disampaikan oleh Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Artanto pada Kamis (21/11).

Kombes Pol Artanto mengatakan AKBP B telah memiliki keluarga sedangkan korban DLL berstatus lajang.

Ia mengatakan keduanya telah berkomunikasi intens sejak 2020 lalu.

Baca: Tak Punya Rumah! AKBP Basuki Tinggal Bareng Dosen Untag di Hotel, Bisa Bayari Kuliah sampai S3

Hubungan asmara itu menyeret AKBP B dalam pelanggaran Kode Etik Profesi Polri.

Bahkan AKBP B juga ditahan di Patsus Mapolda Jateng selama 20 hari sejak Rabu (19/11) malam.

“Yang bersangkutan telah melakukan pelanggan berupa tinggal bersama dengan seorang perempuan berinisial D, tanpa ikatan perkawinan yang sah. Ini merupakan suatu pelanggaran berat dari kode etik profesi polisi, karena berkaitan dengan kesusilaan dan perilaku di mata masyarakat,” tegasnya. (Tribun-Video.com/TribunJateng.com)


Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Pengakuan AKBP Basuki, Sudah Kumpul Kebo Dengan Dosen Untag Semarang Selama 5 Tahun Sejak Pandemi

 

Program: Tribunnews Update
Host: Umi Wakhidah
Editor Video: Muhammad Taufiq Rahman Setyawan
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

 

#AKBPB #DosenUntagSemarang #DLL #PoldaJateng #kumpulKebo #perselingkuhan #pelanggaranKodeEtik #Patsus #KombesArtanto #kebohonganTerungkap #kasusKesusilaan

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Muhammad TaufiqRahman
Sumber: Tribun Jateng

Tags
   #dosen   #Untag   #oknum polisi   #kumpul kebo

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved