Rabu, 19 November 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Situasi Jepang dan China Memanas! Tokyo Minta Warganya di Beijing Waspada usai Manuver Jet Tempur

Selasa, 18 November 2025 18:13 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Sebelumnya, China mengeluarkan imbauan agar warganya menghindari perjalanan ke Jepang.

Kini, perintah serupa juga dilakukan Jepang yang meminta warganya di Beijing untuk waspada seusai kedua negara saling manuver jet tempur.

Ketegangan ini dipicu oleh pernyataan Perdana Menteri Sanae Takaichi kepada parlemen Jepang awal bulan ini.

Ia menyebut bahwa serangan China terhadap Taiwan yang mengancam kelangsungan hidup Jepang dapat memicu respons militer.

Pernyataan Takaichi mendapat protes keras dari China hingga duta besar Jepang dipanggil.

Beijing lantas memperingatkan bahwa Jepang akan menghadapi kekalahan militer jika ikut campur dalam isu Taiwan.

Kini, formasi kapal penjaga pantai China kembali memasuki perairan sekitar kepulauan sengketa di Laut China Timur.

Baca: Ketegangan Memuncak, Jepang Kerahkan Jet Tempur untuk Cegat Drone China Buntut Masalah Taiwan

Baca: Jepang akan Kerahkan Pasukan Bela China jika Diserang Taiwan, Berdalih: Ancaman Dekat Zona Konflik

Merespons hal itu, Jepang lantas mengumumkan pengusiran kapal-kapal tersebut.

Selanjutnya, menempatkan jet tempur setelah mendeteksi dugaan drone China di dekat pulau selatan Yonaguni, yang berdekatan dengan Taiwan.

Jet tempur ini dilengkapi radar dan sistem pertahanan udara canggih.

Selain mengirim jet tempur, pemerintah Jepang turut mengeluarkan himbauan bagi warganya yang berada di China untuk meningkatkan kewaspadaan.

Hal ini menyusul meningkatnya ketegangan antara kedua negara.

Upaya ini sebagai antisipasi terhadap kemungkinan terjadinya konflik atau insiden yang dapat membahayakan keselamatan warga Jepang di daratan China.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jepang Pasang Alarm, Warganya di China Diminta Waspada Usai Manuver Jet Tempur Panaskan Situasi

#Jepang #China #Tiongkok #Tokyo #Beijing #HubunganJepangChina #JetTempur #Militer #Geopolitik #Ketegangan #AsiaTimur

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Nathanael MoerRahardian
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Tokyo   #Jepang   #China

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved