Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferri Amiril Mukminin
TRIBUN-VIDEO.COM - Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi, akan membawa dua anggota polisi yang terbakar ke RS Sartika Asih Bandung jika kondisi mereka terus memerlukan perawatan intensif.
Hal itu Rudy Sufahriadi kemukakan setelah anggota polisi yang menderita luka bakar 80 persen dirujuk ke RS Kramatdjati, Jakarta.
"Saya akan konsultasi terkait kondisi dua anggota lainnya, saya akan bawa ke Bandung kalau kondisi luka diharuskan dirujuk," ujar Kapolda, Kamis (15/8/2019) setelah menjenguk korban yang terbakar di RSUD Sayang Cianjur.
Kapolda juga menegaskan bahwa dal aksi membakar ban itu tidak diperbolehkan.
"Kenapa polisi memadamkan karena takut dimarahi dan harus menetralisir agar suasana kondusif," kata Kapolda Jabar.
Menurut Rudy Sufahriadi, mahasiswa diduga mengambil ban di jalan lalu dibakar. Sebelumnya, ban tidak terlihat ketika mahasiswa berunjuk rasa.
"Kami sedang dalami lagi, demo seharusnya tak ada bakar ban, semua yang terlibat akan dihukum, apakah ada pelaku utama atau tidak, Polres telah amankan 15 orang," ujarnya.
Ia mengatakan, setelah pemeriksaan akan diketahui apakah ada pelaku utama atau tidak.(*)
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Kapolda Jabar Dalami Kemungkinan Ada Pelaku Utama di Demo Brutal yang Akibat 3 Polisi Terbakar
ARTIKEL POPULER:
Baca: Video Detik-detik Polisi Terbakar saat Demo di Cianjur, Tubuh Penuh Api Terkapar di Jalan
Baca: Saksi Beberkan Detik-detik Polisi Terbakar di Cianjur, Sosok Terduga Pelaku Terekam Kamera
Baca: Polisi Tangkap Pencuri di Minimarket Tangerang yang Pakai Modus Pura-pura Belanja
TONTON JUGA:
<iframe src="https://www.youtube.com/embed/vdZJv5vBoLw" width="520" height="292" scrolling="no" frameborder="0"></iframe>
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.