TRIBUN-VIDEO.COM - Joe Taslim merupakan aktor Indonesia kelahiran Palembang, 23 Juni 1981.
Joe Taslim merupakan anak dari pasangan Mardjuki Taslim dan Maria Goretty.
Joe Taslim sangat menyukai olahraga, Joe merupakan atlet profesional Judo dan memiliki banyak penghargaan.
Karier
Karier mula Joe Taslim sebenarnya tidak bermula dari akting, namun dari olahraga.
Sejak kecil Joe Taslim menggeluti olahraga bela diri seperti wushu, judo, taekwondo, dan pencak silat. Dari semua jenis olahraga bela diri, Joe Taslim berminat lebih mendalami olahraga Judo.
Saat Joe Taslim berusia 16 tahun, Joe Taslim bergabung dengan tim nasional Judo Indonesia.
Kesuksesan Joe Taslim di dunia bela diri membawa Joe Taslim menyabet gelar juara Judo se-ASEAN, pada 1999 Joe Taslim berhasil memperoleh medali emas di ajang South East Asia Judo Championship yang diselenggarakan di Singapura.
Tidak sampai disitu, Joe Taslim menorehkan prestasi lagi, prestasi yang paling bergengsi yang pernah Joe Taslim dapatkan yakni mendapatkan medali perak untuk Indonesia di ajang bergengsi SEA GAMES 2007.
Di tahun berikutnya, Joe Taslim berhasil memperoleh medali emas di ajang nasional Pekan Olahraga Nasional 2008.
Setelah banyaknya prestasi yang Joe peroleh, Joe memutuskan untuk berhenti dari dunia olahraga setelah Joe mengalami cidera.
Joe Taslim mencoba peruntungannya untuk terjun di dunia akting dan mengikuti berbagai casting.
Film perdana yang Joe Taslim perankan yaitu film Karma pada 2008, film itu garapan sutradara Allan Lunardi.
Sayangnya, film tersebut tidak begitu mendapatkan antusias dari masyarakat, dan pada 2009 Joe Taslim banyak menerima penolakan casting dari beberapa casting yang Joe ikuti.
Joe Taslim mengungkapkan "Tahap casting menurut saya adalah tahap pencarian" Ungkap Joe.
"Selama rentang waktu 2008-2009, saya pernah casting buat film-film yang mau produksi dan enggak pernah kepakai." Tambah Joe yang mengenang saat awal Joe memulai karirnya.
Setelah proses yang panjang, akhirnya Joe Taslim mendapatkan kesempatan untuk memulai karirnya lagi setelah Joe diminta untuk bermai dalam film "The Raid" 2012.
Film tersebut mampu menarik perhatian para kritikus film mancanegara, dan film yang juga dibintangi oleh Iko Uwais tersebut juga dianggap film bergenre action terbaik Indonesia.
The Raid akhirnya memperoleh penghargaan The Cadillac People's Choice Midnight Madness Award, serta menjadi film Indonesia pertama yang tembus di pasar International, bahkan rumah produksi Sony Pictures juga merilis film tersebut secara international dan berjudul "The Raid: Redemption".
Kesuksesan The Raid membawa nama Joe Taslim semakin dikenal di industri Hollywood.
Setelah keberhasilannya di The Raid, Taslim mendapatkan kesempatan untuk bermain di film horor pertama buatan HBO Asia yang berjudul "Dead Mine".
Tawaran datang bertubi-tubi, Taslim mendapatkan tawaran untuk beradu akting dengan aktor papan atas dunia Vin Diesel dan Dwayne Johnson, film tersebut berjudul "Fast and Furious 6".
Film Fast and Furious 6 disutradarai oleh Dustin Lin, dan di film tersebut Taslim berperan sebagai Jah, Jah merupakan seorang ahli bela diri berdarah Asia yang menjadi anak buah dari Shaw, seorang tokoh antagonis yang dimainkan oleh Luke Evans.
Tahun 2013 Jos Taslim bermain peran di film religi, film garapan Danial Rifki tersebut berjudul "La Tahzan".
Film tersebut Taslim berperan sebagai fotografer dari Jepang yang rela pindah agama demi mendapatkan cinta dari pujaan hatinya, yakni Viona yang diperankan oleh Atiqah.
Tahun 2016, Joe Taslim kembali beradu akting dengan artis Hollywood, film tersebut berjudul "Stark Trek Beyond".
Film ini disutradarai oleh Justin Lin, dan Taslim mendapatkan peran sebagai Manas, satu diantara tokoh alien yang menjadi musuh Chris Pine yang berperan sebagai James Kirk.
Kemudian di 2017, Joe Taslim kembali bermain film Indonesia yang berjudul "Surat Kecil Untuk Tuhan", film yang diadaptasi dari novel.
Di film tersebut Joe Taslim bermain peran bersama Bunga Citra Lestari, Lukman Sardi, Ben Joshua, Aura Kasih dan lain sebagainya.
Di film "Surat Kecil Untuh Tuhan" Joe Taslim berperan sebagai Martin, dokter muda Indonesia yang baik hati, di film ini Martin membuat Angel yang diperankan oleh BCL jatuh cinta.
Kehidupan Pribadi
Kisah cinta antara Joe Taslim dengan Julie Taslim berawal dari persahabatan.
Antara Joe Taslim dan Julie Taslim keduanya sering berjalan bersama-sama dengan teman-temannya.
Akhirnya benih-benih cinta timbul di keduanya, mereka menghabiskan waktu untuk berjalan berdua.
Yang membuat Julie Taslim jatuh cinta kepada Joe Taslim adalah sikap Joe Taslim yang merupakan sosok humble, baik, rapi dan family man.
Pada saat itu Joe Taslim masih menjadi atlit Judo, belum menjadi aktor sesukses sekarang.
Mereka memutuskan menikah pada 2004 setelah berpacaran selama 3 tahun.
Pada saat itu Joe Taslim merupakan atlet Judo dan menjadi pedagang pasar di Tanah Abang, karena mengalami cidera akhirnya Joe Taslim berhenti dari Atlet Judo.
Walaupun Joe Taslim sudah populer seperti saat ini, namun cintanya kepada Julie Taslim tetap sama, Joe Taslim mengaku bahwa istrinya ini selalu mendampingi Joe Taslim dalam keadaan susah maupun senang.
Julie Taslim pun mengatakan bahwa Joe Taslim merupakan sosok yang tidak pernah berubah.
"Joe adalah salah satu bagian penting dalam karierku. Dia selalu meminjamiku telinga dan juga tangannya setiap kali aku butuh" Ungkap Julie Taslim.
Film
2008 Karma Sebagai : Armand Guan
2009 Rasa Sebagai : Joe
2011 The Raid: Redemption Sebagai : Jaka
2012 Dead Mine Sebagai : Djoko
2013 Fast and Furious 6 Sebagai : Jah
2013 La Tahzan Sebagai : Yamada
2016 Star Trek Beyond Sebagai : Manas.
Iklan
LG G2
New Nissan Juke
Ponds Men Energy Charge
KartuHalo Telkomsel
Garnier Men
TVS Apache
(Tribunnewswiki.com/sekar)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Joe Taslim
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.