Laka Maut Tanah Putih Semarang Makan Korban, 1 Pemotor Tewas Tertimpa Truk Muatan Kertas Karton

Editor: Erwin Joko Prasetyo

Reporter: sara dita

Video Production: Rahmat Gilang Maulana

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Kecelakaan truk diduga rem blong terjadi di turunan Tanah Putih, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (8/5/2025) malam. 

Truk pengangkut kertas karton itu tampak terguling hingga menimbulkan lalu lintas tersendat.

Kejadian tersebut menimbulkan kemacetan lalu lintas yang cukup parah.

Bahkan polisi mengalihkan lalu lintas di sekitar TKP.

Baca: CCTV Kecelakaan Maut di Tanah Putih, Truk Melaju Turun Lalu Tabrak Pemotor, Muatan Kertas Beserakan

Kasatlantas Polrestabes Semarang, AKBP Yunaldi, mengatakan truk tersebut diduga melaju dari arah atas dan kehilangan kendali saat menuruni jalan. 

Truk kemudian terguling menimpa satu pengendara sepeda motor.

Korban tewas di tempat.

Saat ini, proses evakuasi masih berlangsung.

Baca: HANYA ADA 2! Ini Sosok yang Disebut Bisa Perintah Hercules Rosario, Pimpinan Ormas GRIB JAYA

Polisi juga tengah menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi. 

Tidak ada kendaraan lain yang terlibat dalam kecelakaan tersebut.

Truk hanya menabrak satu unit sepeda motor.

Saat disinggung soal penyebab kecelakaan, pihak kepolisian menyatakan masih melakukan pendalaman.(*)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Sosok Korban Tewas Kecelakaan Maut Truk vs Motor di Turunan Tanah Putih Semarang, Pengendara Motor

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda