Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Jenderal TNI (Purn) AM Hendropriyono, angkat suara membela Hercules dalam polemik terbaru.
Sebelumnya, Hercules mendapat ultimatum keras dari Gatot Nurmantyo dan seorang Jawara Betawi seusai dinilai menghina Sutiyoso.
Setelah mendapat tekanan, Hercules akhirnya meminta maaf kepada Sutiyoso secara terbuka.
Baca: Tegas! Pecalang Tolak Keras Kehadiran Ormas Hercules di Bali: Kami Tidak Butuh Ormas GRIB Jaya
Meski demikian, Hercules menegaskan dirinya tidak takut kepada Gatot dan menyebut pernyataan Gatot terlalu bengis.
Di sisi lain, Hendropriyono menyebut Hercules sebagai mantan pahlawan yang kehilangan anggota tubuhnya di Timor-Timur.
"Kalau cuma soal Hercules, saya rasa kita juga harus berpikir dingin, walaupun hatinya mungkin panas," kata Hendropriyono dikutip dari Youtube Prof. Rhenald Kasali, Minggu (4/5/2025).
Baca: PANAS! Jawara Betawi Murka ke Hercules, Tak Terima Sutiyoso Dihina: Orang Betawi Lagi Mantau Lo
Dirinya sempat menyebut Hercules mantan pahlawan yang turut berjuang demi negara Indonesia.
Menurutnya, Hercules bukan teroris, melainkan korban konspirasi internasional bersama para prajurit TNI di era 70-an.
"Ini bukan bekas teroris, ini bekas pahlawan, yang sebanarnya harus kita bina secara sistemik," kata Hendropriyono lagi.
Lantas, Hendro menegaskan bahwa Hercules dan Prabowo Subianto merupakan bagian dari korban konspirasi global tersebut.
Menurutnya, negara seharusnya merangkul para veteran seperti Hercules untuk pembinaan, bukan malah menghakimi.
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Hercules Keras Disenggol Jawara Betawi dan Pensiunan TNI, Hendropriyono Sebut Pemimpin GRIB Pahlawan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.