MOMEN Pesawat Prabowo Dikawal Jet saaat Datang Ke Yordania, Sambutan Hangat Raja Abdullah II

Editor: Dimas HayyuAsa

Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden RI Prabowo Subianto disambut dengan penuh hormat dan keakraban saat tiba di Bandar Udara Militer Marka, Amman, Yordania.

Presdien Prabowo secara langsung disambut oleh Raja Yordania Abdullah II bin Al-Hussein di bandara hingga diantar ke hotel.

Dikutip Biro Sekretariat Presiden, Senin (14/4/2025), momen istimewa penyambutan itu sudah dimulai sejak pesawat kepresidenan memasuki wilayah udara Yordania, di mana sejumlah jet tempur Angkatan Udara Yordania melakukan pengawalan udara hingga mendarat di Marka.

Kemudian tiba di bawah tangga pesawat, Prabowo langsung disambut hangat oleh Raja Abdullah II dengan jabat tangan erat dan pelukan.

Keduanya kemudian berjalan berdampingan melewati pasukan jajar kehormatan dan memperkenalkan delegasi masing-masing sebelum naik ke podium utama.

Baca: MUI Minta Prabowo Kaji Ulang Rencana Evakuasi Warga Gaza

Baca: Pengakuan Rekan Seangkatan Jokowi Isu Ijazah Palsu, Kini Advokat Turut Gugat Keaslian Ijazah SMA

Lagu kebangsaan Indonesia Raya dan lagu kebangsaan Yordania dikumandangkan dengan khidmat yang disertai dentuman meriam sebanyak 21 kali sebagai bentuk penghormatan kenegaraan.

Selanjutnya setelah prosesi resmi, kedua kepala negara menyaksikan keindahan atraksi flypass dari jet tempur Yordania.

Usai acara tersebut Raja Abdullah II mengantar langsung Presiden Prabowo menuju hotel tempatnya bermalam.

Bahkan Raja Abdullah II langsung yang mengemudikan sendiri mobil Kepresidenan, sementara Prabowo duduk di kursi sebelahnya.

Kunjungan resmi ini tidak hanya mempererat hubungan diplomatik antara Indonesia dan Yordania, namun juga menjadi simbol kuat persahabatan antar pemimpin yang terjalin dalam suasana penuh rasa saling menghormati dan persaudaraan.

Ikut serta mendampingi Presiden Prabowo dalam upacara penyambutan ini adalah Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Menteri Agama Nasaruddin Umar, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, serta Duta Besar RI untuk Yordania Ade Padmo Sarwono.

(*)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Datang ke Yordania, Prabowo Dikawal Jet Angkatan Udara, hingga Sambutan Hangat Raja Abdullah II

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda