Nada Tinggi Prabowo Geram dengan Menteri yang Hobi Buat Peraturan Teknis: Gak Ada Lagi Pertek-pertek

Editor: bagus gema praditiya sukirman

Reporter: Mellinia Pranandari Putri Kristianto

Video Production: Nur Rohman Urip

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Prabowo Subianto geram dengan jajarannya yang mengeluarkan peraturan teknis (pertek).

Hal itu disampaikan Prabowo dalam acara Sarasehan Ekonomi di Menara Mandiri, Jakarta Pusat, Selasa (8/4/2025).

Prabowo menyatakan seluruh peraturan teknis dikeluarkan harus seizin Presiden.

Baca: Feri Amsari Terima Ajakan Prabowo untuk Dialog soal Indonesia Gelap, tapi Harus Live Tanpa Dipotong

Baca: Aktivis Indonesia Gelap Tantang Prabowo jika Ingin Berdialog: Kalau Berani Live Tanpa Dipotong

Teguran ini disampaikan karena banyaknya peraturan teknis yang dikeluarkan para menteri setelah adanya Keputusan Presiden (Keppres) saat pemerintah berupaya memangkas birokrasi investasi yang berbelit-belit.

"Enggak ada lagi pertek-pertek. Pokoknya pertek dikeluarkan oleh kementerian harus seizin Presiden RI. Mudahkan," kata Prabowo

Ia meminta menterinya berkomitmen untuk memangkas birokrasi sesuai dengan arahannya.

Prabowo menyebut bahwa pemangkasan ini demi kepentingan rakyat dan pertumbuhan ekonomi.
 
(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Prabowo: Enggak Ada Lagi Pertek-pertek, Harus Seizin Presiden!"

Program: Tribunnews Update
Host: Maria Nanda Ayu Saputri
Editor Video: Nur Rohman Urip
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

Sumber: Kompas.com
   #Prabowo   #menteri   #Peraturan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda