Prabowo Minta Tak Ada Lagi Pembatasan Impor: Siapa Saja Boleh, Bebas Enggak Usah Ada Kuota

Editor: bagus gema praditiya sukirman

Reporter: Agung Tri Laksono

Video Production: Nur Rohman Urip

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Prabowo Subianto meminta kebijakan kuota impor dihapus, terutama untuk komoditas yang menyangkut hajat hidup orang banyak.

Hal itu disampaikan dalam acara Sarasehan Ekonomi Bersama Presiden RI di Menara Mandiri, Jakarta, Selasa (8/4/2025).

"Yang jelas kemarin Menko, Menkeu, Gubernur BI, Ketua DEN, saya sudah kasih perintah untuk hilangkan kuota-kuota impor," ujar Prabowo.

Baca: Es Krim Mengandung Alkohol di Surabaya hingga Cerita Prabowo Diberhentikan Presiden Habibie

Kepala Negara menyampaikan bahwa kuota impor bakal lebih fleksibel untuk siapa saja yang mampu. 

Dengan demikian, pemerintah membuka keran impor bagi siapa saja yang mampu melakukan impor. 

"Siapa yang mampu, siapa yang mau impor, silakan, bebas. Tidak lagi kita tunjuk-tunjuk hanya ini yang boleh, itu tidak boleh," imbuh dia.

Baca: TERUNGKAP ISI Pertemuan 4 Mata Prabowo & Megawati Selama 1,5 Jam, Sinyal PDIP Dukung Pemerintah?

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan, penghapusan kuota impor yang disampaikan Prabowo sangat membantu ekonomi Indonesia. 
Menurutnya, kuota impor selama ini tidak memberikan penerimaan negara.

"Kalau ini dihapus akan sangat menentukan perbaikan dari sisi impor-ekspor Indonesia," tutur Sri Mulyani.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di presidenri.go.id

Program: Tribunnews Update
Host: Agung Tri Laksono
Editor Video: Nur Rohman Urip
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda