TRIBUN-VIDEO.COM - Viral video dua pria bawa golok, meminta jatah uang ke rumah yang sedang direnovasi di Karawang, Jawa Barat.
Tepatnya, di kawasan Perumnas Desa Sukaluyu, Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, Sabtu (22/3/2025) siang.
Mereka mengaku pengurus Karang Taruna setempat, mendesak renovasi rumah dihentikan dengan alasan belum mendapatkan izin.
Salah satu pelaku menenteng golok dan memalak warga terkait, meminta jatah uang senilai Rp 200 ribu dengan dalih uang koordinasi.
Kejadian ini telah dikonfirmasi oleh Kapolres Karawang, AKBP Edwar Zulkarnain.
"Sudah diamankan dan ditahan di Polsek Jambe Timur," ungkap Edwar.
Viral juga penampakan pelaku berbaju hijau babak belur diduga mendapat bogeman mentah dari warga.
(Tribun-Video.com/Tribunbekasi.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunbekasi.com dengan judul Viral! Datangi Warga Sedang Renovasi Rumah, Dua Pria Bawa Golok di Karawang Minta Jatah Uang
Baca: Sosok Sodri, Preman Menyamar Jadi ASN Pemkab Bekasi & Minta THR Rp 200 Ribu ke Pedagang Pasar Induk
Baca: Respons Prabowo soal Aksi Preman Berkedok Ormas Minta THR & Pungli: Akan Berhadapan dengan TNI-Polri
#preman #viralvideo #news
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.