Prabowo Larang Tanya Nilai Fisikanya seusai Puji Kepintaran Menteri Meutya

Editor: Fitriana SekarAyu

Video Production: Ardrianto SatrioUtomo

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Prabowo Subianto mengeluarkan guyonan mengenai nilai fisikanya saat menghadiri acara HUT ke-60 Partai Golkar pada Kamis (12/12/2024) malam.

Candaan tersebut dilontarkan saat Prabowo memuji kepintaran Menteri Komunikasi dan Digital, Meutya Hafid, yang merupakan kader Golkar.

Dalam kesempatan itu, Prabowo menceritakan pengalamannya saat melakukan screening terhadap calon-calon menteri, termasuk Meutya Hafid.

Ia mengungkapkan bahwa Meutya, yang lulus dari jurusan fisika, adalah sosok yang cerdas.

Setelah memuji Meutya, Prabowo melontarkan gurauan agar tidak ada yang bertanya mengenai nilai fisikanya.

Lebih lanjut, Prabowo menyampaikan bahwa banyaknya kader Partai Golkar yang menduduki posisi di Kabinet Merah Putih menunjukkan bahwa partai tersebut memiliki banyak orang hebat.

(Tribun-Video.com/Rima)

Baca berita terkait lainnya di sini.

# fisika # Meutya Hafid # Menteri Komunikasi dan Digital # Golkar # Prabowo Subianto

Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda