Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Pemberontak Suriah memasuki Ibu Kota Damaskus pada Minggu (8/12/2024) dini hari.
Rezim Presiden Bashar Al-Assad dilaporkan kolaps.
Baca: Tank-tank Israel Merangsek ke Damaskus, IDF Lakukan 300 Serangan Besar-besaran ke Suriah 2 Hari
Ibu Kota Damaskus berkecamuk saat pertahanan Rezim Presiden Bashar Al Assad menunjukkan tanda-tanda keruntuhan.
Dari laporan, pemberontak ini sudah memasuki Barzeh, di dalam Kota Damaskus dan terlibat pertempuran langsung dengan pasukan Rezim Assad.
Pejabat Keamanan Suriah juga melaporan bahwa Rezim Assad sedang menghadapi keruntuhan.
Baca: Israel Dikecam Qatar, Irak dan Arab Saudi Buntut Serangan Brutal di Suriah usai Rezim Assad Tumbang
Unit pengintaian telah memasuki Damaskus semalam dan mencari Presiden Bashar Al Assad, namun tidak berhasil menemukannya.
Sepanjang hari sejak Sabtu (7/12/2024), pasukan anti Rezim bergerak dari utara, selatan, dan timur menuju Damaskus.
Dan berhasil mencapai pinggiran kota hanya berjarak beberapa mil dari ibu kota Suriah itu.
Pemberontak juga mengklaim sudah mengepung Ibu Kota Damaskus, meski langsung dibantah oleh pemerintah Suriah. (Tribun-Video.com)
Program: HOT TOPIC
Editor Video: Raka Aditya Putra Tama
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.