Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru.
TRIBUN-VIDEO.COM - Rumah Sakit Kamal Adwan di Jalur Gaza utara kembali menjadi sasaran serangan militer Israel.
Pada Kamis (31/10/2024), jet-jet tempur Israel menyasar fasilitas medis tersebut.
Lantai tiga Rumah Sakit Kamal Adwan dibom dan mengakibatkan kebakaran.
Baca: Serangan Mutlak dan Menyakitkan Iran Terus Mengintai Israel, Diisukan Terjadi sebelum Pilpres AS
Dikutip dari WAFA, gudang obat-obatan dan pasokan medis yang baru diterima lima hari lalu dari WHO turut terbakar dalam serangan ini.
Akibat pemboman yang dilakukan IDF, layanan operasi bedah dihentikan sementara waktu.
Rumah Sakit Kamal Adwan sendiri merupakan salah satu rumah sakit di Gaza yang masih beroperasi.
Baca: RANGKUMAN Israel-Hamas: Surat Rahasia Yahya Sinwar Diungkap, Menlu Inggris Dikecam Remehkan Genosida
Namun, kondisi pasien yang membeludak membuat staf medis kewalahan.
Bahkan, Direkutur RS Kamal Adwan, Dr. Hossam Abu Safiyah menyampaikan pesan mendesak bagi para ahli bedah.
Ia meminta agar para ahli bedah datang ke RS Kamal Adwan untuk membantu menangani para pasien.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di wafa.psĀ
Nama Program: Tribun Video Update
Host: Isti Ira Kartika Sari
Editor Video: Erwin Joko Prasetyo
Uploader: bagus gema praditiya sukirman
#beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.