TRIBUN-VIDEO.COM, SOLO - Akses arus lalu lintas dari kawasan Purwosari hingga Gendengan di Jalan Slamet Riyadi, Kota Solo bakal dikembalikan menjadi sistem satu arah (SSA).
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Solo, Hari Prihatno mengungkapkan, keputusan pengembalian sistem dua arah menjadi SSA masih dalam kajian secara mendalam.
"Dalam waktu dekat kami akan rapat koordinasi, di antaranya dengan Satlantas Polresta Solo," ungkap dia saat berada di kawasan car free day (CFD), Minggu (10/2/2019).
Menurut Hari, pengembalian sistem dua arah menjadi SSA tersebut, di antaranya untuk mengefisiensikan kepadatan arus lalu lintas di Flyover Manahan.
Apalagi selama ini lanjut dia, kendaraan dari utara (Flyover Manahan) ke timur (Purwosari) via perempatan Gendengan cukup padat sejak flyover dioperasikan.
"Setelah rapat akan disosialisasikan kepada masyarakat soal SSA kembali itu," kata dia.
Dia melanjutkan, sebelumnya sejak 2016 Purwosari hingga Gendengan dibuat sistem dua arah, sehingga kendaraan dari utara (Tugu Lilin) dan selatan (Manahan) bisa menuju ke barat.
"Nanti yang kawasan Kenongo Kota Barat akan kita buka," jelas dia. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Purwosari hingga Gendengan Jalan Slamet Riyadi Solo Bakal Dikembalikan Lagi Jadi Sistem Satu Arah
ARTIKEL POPULER:
Pengakuan Mantan Asisten Olga Syahputra tentang Mak Vera yang Hobi Berjudi
Video Penganiayaan di Pinggir Jalan di Bali Viral, Berawal dari Pasang Bendera Parpol di Depan Rumah
Viral Siswa Merokok dan Tantang Guru, Ini Reaksi Kadis Pendidikan Gresik
TONTON JUGA:
<iframe src="https://www.youtube.com/embed/woYOSTuaV4w" width="520" height="292" scrolling="no" frameborder="0"></iframe>
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.