Iran Janji Tak akan Tingkatkan Konflik namun Peringatkan Israel agar Tak Banyak Tingkah

Editor: Restu Riyawan

Reporter: Mei Sada Sirait

Video Production: yohanes anton kurniawan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Perwakilan Iran di PBB menyatakan bahwa Tehran tidak berupaya meningkatkan konflik di kawasan.

Namun mereka memperingatkan agar Israel tidak melakukan balasan militer lebih lanjut.

Perwakilan Tetap Republik Islam Iran untuk PBB memperingatkan konsekuensi yang akan dihadapi Israel.

Ia menegaskan tekad Iran tak tergoyahkan untuk membela rakyat, keamanan dan kepentingan nasional.

"Setiap ancaman atau tindakan agresi akan mendapatkan tanggapan tegas sesuai dengan hukum internasional," kata Perwakilan Tetap Iran di PBB.

Selain itu pihaknya juga memperingatkan bahwa Iran tidak bermaksud berkonflik dengan Amerika Serikat.

Namun jika AS melakukan operasi militer terhadap Iran, maka negara AS akan mendapat balasan dari Tehran.

"Republik Islam Iran tidak bermaksud berkonflik dengan Amerika Serikat di kawasan, namun jika Amerika Serikat melakukan operasi militer terhadap Iran, warga negaranya atau kepentingan Republik Islam, maka negara tersebut akan menghadapi balasan tepat dari Tehran," tegasnya.

Baca: Sekutu Israel Kompak Tahan IDF Balas Dendam, Takut Gegara Iran Punya Sistem Pertahanan S-300 Rusia

Diketahui, pada Senin 1 April 2024, rezim Zionis menyerang kedutaan Iran di Damaskus yang mengakibatkan tujuh penasihat militer senior Iran tewas.

Ayatullah Khamenei, pemimpin besar revolusi Islam dan Panglima Tertinggi Angkatan Bersenjata Iran menegaskan Israel akan dihukum atas tindakannya.

Kemudian pada Minggu (14/4), Korps Garda Revolusi Islam (IRGC) berupaya menghukum rezim zionis dengan menembakkan drone dan rudal.(Tribun-Video.Com)

(*)


Artikel ini telah tayang di parstoday.ir dengan judul Iran : Tehran Tidak akan Tingkatkan Konflik, Tapi Israel Jangan Banyak Tingkah 

#israel #iran # Tehran  

Sumber: Tribun Video
   #Iran   #PBB   #Tehran
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda