Janji Menpan-RB Angkat 2,3 Juta Honorer Jadi ASN Sebut Tes Hanya Formalitas: Pasti Dapat NIP

Editor: Ramadhan Aji Prakoso

Reporter: Yustina Kartika Gati

Video Production: Ika Vidya Lestari

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM- Pemerintah bakal mengangkat 100 persen tenaga honorer menjadi aparatur sipil negara (ASN).

Janji tersebut diungkapkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), Abdullah Azwar Anas pada Rabu (13/3/2024).

"Data 2,3 juta harus diselesaikan. Basisnya adalah yang di BKN (Badan Kepegawaian Negara), ini harus kita tuntaskan," kata Anas dalam rapat kerja Komisi II DPR dengan Menteri PAN-RB dan Kepala BKN.

"Soal tes tadi, bapak ibu sekalian, itu hanya formalitas. 100 persen mereka diterima, jadi sekali lagi tes ini formalitas untuk mendata ulang, jadi bapak 100 persen diterima," lanjutnya.

Baca: 17 Serangan Udara AS-Inggris Targetkan Houthi, Tewasnya Warga Sipil Tingkatkan Agresi di Laut Merah

Keterangan itu diutarakan Anas di hadapan Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia beserta jajaran anggota Dewan yang hadir dalam rapat.

Lebih jauh, Anas memastikan 2,3 juta tenaga honorer itu bakal mendapatkan Nomor Induk Pegawai Negeri Sipil atau NIP.

Azwar Anas menegaskan, bagi daerah yang tidak punya kemampuan keuangan, dia tetap standby di paruh waktu, bagi daerah yang sudah punya anggaran cukup, dia pasti di penuh waktu.

Meski demikian, 2,3 juta tadi pasti dapat NIP.

"Jadi baik yang paruh waktu maupun penuh waktu, 2,3 juta tadi pasti dapat NIP. Pasti dapat NIP," tegas politikus PDI-P ini.

Anas meminta Komisi II mengawasi kerja-kerja dan pengangkatan para honorer ini ke depannya.

Baca: Di Tengah Panasnya Isu Dugaan Kecurangan, Golkar Apresiasi Pemilu Puji KPU: Negara Lain Juga Memuji

Sebab, diakui Azwar Anas pelaksanaan di daerah terkadang memiliki hasil berbeda.

Anas berharap Komisi II dapat hadir dalam sebuah forum yang menghadirkan kepala daerah terkait pengangkatan honorer menjadi ASN.

Ia menuturkan, akan menyerahkan formasi, dihadiri oleh hampir seluruh kepala daerah.

"Oleh karena itu, besok izin, Pak Ketua, kami akan menyerahkan formasi, besok akan dihadiri oleh hampir seluruh kepala daerah, mohon, Pak Ketua bisa hadir. Menyampaikan di forum itu besok (Kamis) siang," jelasnya.

"Para sekjen, para kepala daerah hadir. Besok bapak warning ini bapak sampaikan, minimal Sekda besok datang. Akan dihadiri oleh 1.300-an orang, bapak sampaikan lagi. Kami sudah sampaikan enggak bosan-bosannya, Pak. Tapi di daerah ini memang lain-lain tadi," tutur dia.

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Janji Angkat 2,3 Juta Honorer Jadi ASN, Menpan-RB: Tes Hanya Formalitas" 

Host: Yustina Kartika
Vp: Ika Vidya

# MenpanRB # honorer # PPPK # ASN

Sumber: Kompas.com
   #MenpanRB   #honorer   #PPPK   #ASN
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda