Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua umum partai politik pengusung Ganjar-Mahfud MD melakukan pertemuan dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Adapun pertemuan itu dilakukan seusai Ganjar-Mahfud mendapat angka paling rendah pada hasil quick count.
Lantas, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkap hasil pertemuan tersebut.
Dikutip dari Tribunnews.com, Hasto mengatakan pihaknya membentuk tim khusus untuk mengaudit forensik hasil pemilu 2024.
Baca: Sosok Misterius yang Ikut Bertemu Jokowi, Prabowo, Gibran seusai Paslon 02 Unggul di Hitung Cepat
Pembentukan tim khusus ini berdasarkan kesepakatan bersama TPN dan pemimpin parpol pendukung Ganjar-Mahfud.
Adapun tim khusus audit forensik ini dibentuk seusai ditemukan berbagai kejanggalan.
Bahkan diduga kejanggalan itu melibatkan kekuasaan secara masif.
Hasto mengatakan tim khusus itu terdiri dari pakar hukum, pakar IT, hingga demografi.
Baca: VIRAL NEWS: Kandang Banteng Dikuasai Prabowo-Gibran Versi Quick Count, Bukti Efek Jokowi?
Sekjen PDIP ini mengatakan para pakar itu merupakan orang yang berpengalaman di bidangnya masing-masing.
Ia pun meyakini para pakar yang menjadi tim khusus audit forensik memiliki kredibilitas tinggi.
Pihaknya mengklaim, para pakar di tim khusus ini juga memiliki spirit untuk menjaga demokrasi.
"Kita juga melihat bahwa berdasarkan analisis terhadap proses. Memang ada beberapa elemen-elemen di dalam internal penyelenggara Pemilu dan juga pengawas Pemilu di dalamnya ada pelemahan-pelemahan secara sistematis pula," ungkap Hasto.
Baca: Prabowo-Gibran Unggul di Jateng dan Bali, Ganjar: Agak Anomali karena Suara PDIP Tinggi
Diketahui, Ganjar-Mahfud beserta para pemimpin parpol pendukung merambat ke Gedung High End hari ini sekira pukul 11.35 WIB.
Pertemuan itu dilakukan berdasar perhitungan cepat sejumlah lembaga survei yang menyatakan perolehan suara paslon 03 paling rendah.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kubu Ganjar-Mahfud Bentuk Tim Khusus Audit Forensik Hasil Pilpres 2024,
Host: Maria Nanda
VP: Dedhi Ajib
# rapat # MegawatI # TPN Ganjar-Mahfud # rendah # quick count
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.