TRIBUN-VIDEO.COM - Militer Amerika Serikat dan pasukan tempur Inggris meluncurkan puluhan rudal ke wilayah Yaman pada Kamis (11/1/2024) malam.
Serangan tersebut dikonfirmasi langsung oleh Departemen Pertahanan AS.
Lewat pernyataan tertulisnya Amerika mengungkapkan, angkatan militernya telah melancarkan 23 serangan ke daerah Yaman.
Serangan itu mencakup wilayah Hodeidah, Saada, dan Sana'a.
Dikutip dari Tribunnews, ketiga lokasi itu disinyalir menjadi pusat fasilitas militer Houthi.
Meletusnya perang di Yaman ini meningkatkan ancaman pecahnya Perang Dunia III.
Mengingat, belakangan ini, Timur Tengah terus dilanda konflik panas akibat perang antara Israel dan Hamas.
Serangan AS dan Inggris ke Yaman itu berpotensi menyeret Amerika ke dalam konflik berkepanjangan di Timur Tengah.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Serangan Amerika di Yaman Bisa Picu Perang Dunia III, Timur Tengah Nyalakan Alarm Bahaya
Baca: Pemimpin Ansarallah Beri Peringatan ke Amerika Serikat, Ancam Balasan Agresi akan Lebih Besar
Baca: Sentil Prabowo soal Data Pertahanan Rahasia, JK: Amerika dan Eropa Tahu Kita Beli Pesawat Beli Tank
#beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.