Mahfud MD Buka Suara soal Pemerintah Penuhi Uang Tebusan KKB Rp 5 M, Penting Pilot Susi Air Selamat

Editor: Dyah Ayu Ambarwati

Video Production: Latif Ghufron Aula

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Menko Polhukam RI Mahfud MD buka suara soal pemerintah memenuhi permintaan KKB pimpinan Egianus Kogoya yang meminta tebusan uang sebanyak Rp 5 miliar.

Hal ini sebagai sebagai syarat melepas pilot Susi Air Philips Mark Methrtens yang disandra KKB tersebut.

Dikutip dari Tribunnnews.com pada Kamis (6/7/2023), hal ini dijelaskan Mahfud MD saat jumpa pers di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Rabu (5/7/2023).

Menko Polhukam menyatakan pihaknya masih dalam proses bernegosiasi dengan KKB pimpinan Egianus Kogoya.

"Ya itu semua masih dalam proses," kata Mahfud M.

Baca: Alasan Projo Sumbar Dukung Prabowo dan Airlangga Hartarto di Pilpres 2024, Sebut soal Sinyal

Mahfud MD menuturkan bahwa hal yang menjadi fokus pemerintah adalah keselamatan pilot Susi Air.

Ia menegaskan, yang terpenting adalah pilot harus selamat.

Lantas Menko Polhukam menjelaskan bahwa TNI-Polri bertindak profesional.

Kemudian, dalam perkara ini tidak boleh ada campur tangan asing atau negara lain.

"Yang penting satu pilot itu harus selamat, yang kedua TNI-Polri bertindak profesional, yang ketiga tidak boleh ada campur tangan asing, campur tangan negara lain dalam kasus ini. Itu prinsipnya. Sekarang terus berproses," jelasnya.

Baca: Rusia Ungkap Ulah AS Memperlama Perang di Ukraina, Jika NATO Setop Pasok Senjata, Perang Selesai

Sementara itu, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menilai tidak ada yang salah dari langkah pemerintah menyanggupi uang tebusan Rp 5 miliar.

Hal ini untuk membebaskan pilot Susi Air Philips Mark Methrtens yang disandera kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua.

Panglima TNI berpendapat, pemenuhan uang tebusan itu merupakan upaya kemanusiaan demi keselamatan nyawa pilot maupun masyarakat di sekitar.

(Tribun-Video.com/ Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Mahfud MD Soal KKB Minta Tebusan Rp 5 Miliar: yang Penting Pilot Susi Air Harus Selamat

# Mahfud MD # uang tebusan # KKB # Pilot Susi Air # Egianus Kogoya # Kapten Philips

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda