TRIBUN-VIDEO.COM - Berburu tempat makan siang enak di Lamongan, tak ada salahnya mencari kuliner bernuansa Jepang.
Saat ini tempat makan siang enak di Lamongan sudah cukup beragam, bahkan Japanese food juga bisa kamu jumpai dengan mudah.
Nah, satu di antara tempat makan siang enak di Lamongan yang bisa kamu coba adalah kedai Hey Ramen.
Tak banyak yang tahu jika di Lamongan kini ada kedai ramen kaki lima yang punya harga murah meriah.
Hey Ramen sendiri terletak di kawasan pusat kuliner yang berada di Jl Soewoko, Lamongan, Jawa timur.
Menempati area pusat jajanan, kedai Hey Ramen memang tidak begitu besar.
Baca: Rekomendasi Kuliner Malam di Solok Sumatera Barat, Ada Pasar Kuliner yang Berkonsep Foodcourt
Di gerainya hanya terpampang pembatas berbahan dasar kayu yang difungsikan sebagai area kasir untuk melayani pembeli.
Di atas kasir tersebut dihiasi ornamen-ornamen sederhana bernuansa Jepang.
Sementara untuk tempat makan pelanggan, kedai Hey Ramen sudah menyediakan bangku-bangku panjang yang persis ada di depan kedai.
Penasaran dengan rasanya, TribunTravel pun mencoba langsung ke kedainya pada Jumat (17/2/2023).
Setelah datang, kedai Hey Ramen rupanya termasuk kuliner baru di area pusat kuliner.
Tempatnya sendiri baru dibuka sekitar satu bulan yang lalu atau tepatnya pada Februari 2023.
Meski terhitung masih seumur jagung, kedai Hey Ramen rupanya menarik banyak minat pencinta kuliner di Lamongan.
Dari pantauan TribunTravel, terlihat pelanggan tampak silih berganti memenuhi kedai Hey Ramen.
Hal ini menandakan kedai Hey Ramen tampaknya sudah mendapat tempat tersendiri buat pencinta kuliner di Lamongan.
Sebagai kedai kaki lima, Hey Ramen punya menu ramen yang terbilang murah meriah.
Satu porsinya dibanderol mulai Rp 16 ribuan saja, tapi punya menu-menu yang variatif.
Di antara menu-menunya sendiri ada dari shio ramen dengan kuah dasar garam dan shoyu ramen dengan kuah dasar kecap asin.
Tak ketinggalan ada juga spicy miso ramen dengan kuah dasar miso yang bercita rasa pedas.
Dari menu-menu tersebut pembeli juga bisa memilih macam-macam topping mulai dari chicken karage, chicken katsu dan grilled chicken.
Nah, untuk kali ini TribunTravel memilih untuk mencoba menu shio ramen dengan kuah dasar garam.
Sementara untuk toppingnya, TribunTravel mencoba chicken karaage.
Satu porsi shio ramen di kedai Hey Ramen terbilang cukup lengkap.
Baca: Mencoba Ramen Kaki Lima di Pusat Kuliner Baru Lamongan, Lokasinya Strategis dan Murah Meriah
Selain karaage, satu mangkuknya sudah dilengkapi mi ramen yang kenyal, potongan nori atau rumput laut, telur setengah matang.
Tak lupa ramen tersebut diberi siraman kuah shio yang ringan, tapi bercita rasa gurih serta autentik.
Hadirnya rasa gurih dari shio ramen ini berpadu nikmat saat disantap dengan chicken karaage yang juga punya bumbu meresap.
Sangat cocok jadi menu makan siang enak di tengah tariknya matahari di Lamongan.
Jika tertarik mencoba, kedai Hey Ramen bisa kamu kunjungi setiap hari dengan jam operasional pukul 10.00-21.00 WIB.
Namun, ada baiknya datang lebih awal karena kedai Hey Ramen cukup ramai pembeli dan bisa ditutup lebih cepat jika sudah habis.
(TribunTravel/Zed)
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Makan Siang Enak di Lamongan, Ada Kedai Hey Ramen dengan Menu ala Jepang yang Murah Meriah
# Kedai Ramen # Lamongan # makan siang #
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.