Sempat Tak Percaya Diri, Ternyata Ini yang Jadi Titik Balik Richard Eliezer Berani Lawan Sambo

Editor: Fitriana SekarAyu

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Ronny Talapessy tidak menampik, di awal Bharada Eliezer sempat tidak percaya diri melawan atasannya sendiri yang pernah menjadi Kadiv Propam Polri, Ferdy Sambo.

Akan tetapi ada sebuah momen yang menjadi titik balik Richard Eliezer memberanikan diri ungkap fakta di persidangan.

Rasa percaya diri Eliezer ternyata perlahan naik setelah mendapat maaf dari keluarga Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Baca: Tak Terima Upah Sepeser Pun, Ini Alasan Ronny Talapessy Mau Jadi Pengacara Gratis untuk Bharada E

Kala itu, Bharada Eliezer berinisiatif terlebih dulu menyampaikan permohonan maafnya kepada keluarga Yosua.

Maaf dari orang tua Brigadir Yosua itu juga kemudian menjadi titik balik bagi Bharada Eliezer untuk perlahan bangkit.

Hasilnya, Bharada Eliezer mulai percaya diri menyampaikan keterangan selama proses persidangan.

Tindakan jujur Eliezer berujung vonis paling rendah di antara lima terdakwa perkara ini, yaitu 1,5 tahun penjara.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Sempat Tak Percaya Diri, Ternyata Ini Titik Balik Richard Eliezer Berani Lawan Jenderal Bintang 2

# Ferdy Sambo # Brigadir Yosua # Bharada Eliezer # Ronny Talapessy # vonis

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda