Kuasa Hukum Ungkap Keluarga AGH Tengah Terpuruk, Orangtua Sakit Parah hingga Lupa Minta Maaf

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon

Video Production: valencia frida varendy

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Pengacara AGH, Mangatta Toding Allo menyebut kliennya kini tengah terpuruk.

Selain karena terseret kasus penganiayaan anak petinggi GP Ansor, AGH juga tengah bersedih karena kondisi orangtuanya.

Dilansir TribunWow.com, selama kasus viral Mario Dandy mencuat, orangtua AGH tak pernah sekali pun muncul.

Rupanya, ayah dan ibu AGH tengah berjuang melawan sakit keras.

Baca: Jadi Pelaku Penganiayaan David, LPSK Ungkap Kemungkinan Besar Tolak Permohonan Perlindungan AGH

Mangatta mengatakan ayah AGH tengah terkena stroke.

Sedangkan sang ibu sedang berjuang melawan penyakit kanker paru-paru.

Sementara itu, kakak AGH, IY yang sempat muncul di media rupanya belum lama ini menjalani operasi jantung.

Menurut Mangatta, IY nekat muncul untuk mengungkap sudut pandang kasus penganiayaan D versi keluarganya.

"Ayahnya sakit stroke, kami buka saja," ungkap Mangatta, dikutip dari TribunJakarta.

"Dan ibunya sedang sakit kanker paru-paru."

Baca: Saksi Bongkar Perlakuan 3 Pelaku Penganiayaan David, Mario Hajar, AGH dan Shane Menonton

Karena kondisi tersebut, kata Mangatta, keluarga AGH terlambat mengucapkan permohonan maaf untuk keluarga D.

Ia lantas mewakili keluarga AGH meminta maaf pada D dan keluarga.

"Namun memang ada kelupaan, untuk meminta maaf kepada keluarga David," tutur Mangatta.

Di sisi lain, seusai ditetapkan sebagai anak berkonfik dengan hukum (ABH), AGH merasa terpuruk hingga harus didampingi psikiater.

AGH pun telah mengundurkan diri dari tempatnya bersekolah di SMA Tarakanita 1 Jakarta.

Namun Mangatta memastikan pengunduran diri kliennya tak berkaitan dengan status baru AGH.

AGH disebutnya telah mengundurkan diri dari sekolah sejak masih berstatus sebagai saksi.

https://wow.tribunnews.com/2023/03/07/agh-makin-terpuruk-ayahnya-terserang-stroke-dan-ibu-derita-kanker-hingga-lupa-minta-maaf-ke-d?page=all 

# Orangtua AGH # AGH # Penganiayaan David

 

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda