Deretan Artis yang Hadir dalam Akad Nikah Kaesang, Mulai dari Irfan Hakim hingga Raffi Ahmad

Editor: Aditya Wisnu Wardana

Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Dalam akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, tak hanya dihadiri oleh para pejabat negara, tapi juga sederet artis nasional.

Mulai dari Irfan Hakim, Chef Arnold, hingga presenter Raffi Ahmad- Nagita Slavina.

Diketahui para artis ini memiliki kedekatan dengan Kaesang Pangarep.

Deretan para artis tersebut terlihat dalam tayangan di kanal YouTube Presiden Joko Widodo.

Tampak Raffi Ahmad mengenakan pakaian batik, sedangkan Nagita Slavina menggunakan kain serupa dengan sang suami.

Keduanya pun turut membawa buah hati mereka, Rafathar Malik Ahmad dan Rayyanza Malik Ahmad.

Selain Raffi, juga ada presenter Irfan Hakim, dan Desta Mahendra.

Ketiganya berangkat bersama menumpangi pesawat jet pribadi.

Lalu ada YouTuber Kevin Hendrawan, hingga Chef Arnold Poernomo.

Para artis tersebut diketahui memang memiliki hubungan relasi dengan Kaesang.

Sementara itu, beberapa artis lain juga ikut mendapat undangan untuk resepsi esok.

Seperti Inul Daratista, Rossa, dan Hotman Paris Hutapea.

Sebelumnya Kaesang mengaku hanya mengundang temannya yang berjumlah 200 orang.

(*)

(TribunVideo.com)

 

# TRIBUNNEWS UPDATE # Kaesang # Artis Indonesia # Raffi Ahmad # Nagita Slavina # Erina Gudono

Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda