TRIBUN-VIDEO.COM - Urip Saputra alias US (40) sosok Mayat hidup lagi setelah dinyatakan meninggal dunia turut menggegerkan jagat maya.
Pihak kepolisian yang mendengar kabar tersebut lantas segera turun tangan untuk menelusuri kejadian yang sebenarnya terjadi.
Yakni, pihaknya turut meminta keterangan dari saksi, termasuk sang sopir ambulans yang membawa peti mati ke rumah US di Rancabungur, Bogor, Jawa Barat pada Jumat (11/11) lalu.
Dikutip dari TribunnewsBogor.com, Kapolsek Rancabungur AKP Tatang Hidayat menyatakan, sopir ambulans turut menceritakan kesaksiannya saat mengantarkan peti mati yang berisi US.
Baca: Saksi Baru Kasus Sekeluarga Tewas di Kalideres Lihat Mayat Ibu 6 Bulan Lalu: Allahu Akbar Ini Mayat
Berdasarkan pengakuan sopir ambulans kepada polisi, ia tak mengetahui di dalam peti tersebut berisi Urip Saputra.
Pasalnya, pada saat itu ia hanya diminta untuk mengantarkan peti mati tersebut ke daerah Bogor oleh Urip dan istrinya.
"Sopir ambulan enggak tau rencana ini, dia juga kaget pas tau itu dibuat-buat si US," ungkap AKP Tatang.
Menurut cerita sopir ambulans, kala itu ia tak merasa curiga selama perjalanan dari Jakarta hingga menuju rumah Urip Saputra di Rancabungur Bogor.
Namun, setibanya di lokasi tujuan rupanya peti mati yang ia bawa kala itu sudah berisi raga Urip.
Saat kejadian berlangsung, tubuh urip sudah lengkap dengan pakaian batik dan menggunakan celana panjang hitam, layaknya orang yang benar-benar meninggal dunia dan siap dimakamkan.
Menurut sopir, peti mati tersebut memang sengaja dipesan Urip Saputra dengan alasan membeli untuk kerabatnya yang meninggal dunia di Rancabungur Bogor.
Baca: Bogor Hari Ini: Kisah Warga Neglasari Selamat dari Gempa Cianjur, Kaget Lihat Rumah Sudah Hancur
"Jadi dia membeli peti mati kosong di Jakarta, alasan awalnya ada saudara yang meninggal di Rancabungur, kalau menurut keterangan pengemudi ambulans itu dia sendiri yang mesen, melibatkan istrinya," jelas Kapolsek.
Lalu, Tatang menyatakan, usai kepolisian melakukan penyelidikan tak ditemukan keterangan yang menerangkan Urip Saputra pernah ke rumah sakit baik di Semarang maupun di Jakarta.
"Bukan dari rumah sakit, dia dari Jakarta Selatan, Radio Dalam, mobil ambulans nya disewa dari Jakarta, enggak ada penerbangan dari Semarang ke Bandara di Jakarta membawa jenazah," sambungnya.
Menurut tatang, hingga kini kepolisian hingga saat ini masih terus berupaya meminta keterangan dari sejumlah saksi.
Diketahui, polisi akan memanggil Urip dan istrinya untuk dimintai keterangan yang sebenarnya.
"Untuk lebih jelasnya nanti kalau yang bersangkutan sudah keluar, bakal kami mintai keterangan, nanti akan lebih terang kalau istri dan US sudah kami periksa," ujarnya.
Sebagaimana diberitakan, Urip Saputra sempat dirawat di RSUD Kota Bogor usai dikabarkan hidup lagi pada Jumat (11/11) lalu.
Wakil Direktur Pelayanan RSUD Kota Bogor, Sari Chandrawati mengatakan, Rabu (16/11) sore Urip sudah pulih dan boleh pulang ke rumahnya.
"Sekarang dia sudah pulang. Pulangnya itu kemarin sekitar sore hari menjelang magrib," ujar Wakil Direktur Pelayanan RSUD Kota Bogor, Sari Chandrawati.
Namun, terkait sakit yang diderita Urip hingga dirawat di rumah sakit kala itu tak diketahui secara pasti penyebabnya.
"Kalau pasien itu kan yang dirawat memang dalam kondisi yang sedang. Ga mungkin itu kalau kondisinya ringan. Cuman ya itu masa berapa harinya dirawat tergantung kondisinya. Ada juga pasien yang memang membutuhkan perawatan berbulan-bulan," tutur Sari.
Kendati begitu, usai dinyatakan pulang dari RSUD Kota Bogor terlihat rumah milik Urip di Rancabungur sangat sepi.
Bahkan, tetangga Urip Saputra, yakni Daud juga tak melihat adanya aktivitas di kediaman pria yang pernah berprofesi sebagai tukang servis komputer tersebut.
"Belum liat saya, dari semalem sampe sekarang juga sepi," ujar Daud tetangga Urip.
(Tribun-Video.com/TribunnewsBogor.com)
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Kesaksian Sopir Ambulans yang Bawa Mayat Hidup Lagi, Kaget saat Dibuka Urip Berbaring Pakai Batik
# Urip Saputra # meninggal dunia # Mayat Hidup # Bogor # Jawa Barat
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.