Kuat Ma'ruf Disebut Bukan Sopir 'Biasa', Berani Sentuh Putri Candrawathi hingga Membuat Hakim Curiga

Editor: Unzila AlifitriNabila

Reporter: Yustina Kartika Gati

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM -Sosok Kuat Ma'ruf menjadi perhatian publik dalam sidang kasus pembunuhan Brigadir J yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Senin (31/10/2022).

Sopir pribadi Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi tersebut membuat majelis hakim heran.

Hakim Anggota, Morgan Simanjutak mengatakan Kuat Ma'ruf memiliki pengaruh bahkan disebut bukan 'sopir biasa'.

Pasalnya, Kuat Ma'ruf bisa menyuruh-nyuruh ajudan Ferdy Sambo yang notabene anggota polisi.

Baca: Penampakan Wajah Tertunduk, Kuat Maruf akan Hadapi Keluarga Brigadir J di Persidangan

Sidang pada Senin lalu beragendakan pemeriksaan saksi dengan Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E duduk sebagai terdakwa.

Berikut fakta-fakta yang menjelaskan Kuat Ma'ruf bukan 'sopir biasa' :

1. Berani Larang Ajudan

Besarnya pengaruh Kuat Ma'ruf terungkap ketika majelis hakim bertanya pada saksi Susi terkait peristiwa di Magelang, Jawa Tengah.

Susi menceritakan peristiwa yang terjadi di rumah Sambo pada 4 Juli 2022.

Mendengar pernyataan Susi terkait Kuat M'ruf yang melarang Brigadir J mengangkat Putri Candrawathi ke ruang atas, hakim pun merasa ada yang janggal.

2. Sentuh Tubuh Putri Candrawathi

Susi juga mengungkapkan peristiwa Putri Candrawathi pada 7 Juli 2022 di rumah Magelang.

Susi mengatakan saat itu ada insiden Putri Candrawathi terjatuh di kamar mandi yang berada di lantai dua rumah.

Ia mengaku disuruh Kuat Ma'ruf agar naik ke lantai atas untuk memeriksa Putri Candrawathi.

Hakim kemudian bertanya soal pakaian apa yang digunakan Putri saat itu.

Hal itu ditanyakan hakim karena Susi menyebut sempat menyentuh tubuh dan kaki Putri yang disebutnya terasa dingin saat tergeletak di kamar mandi.

Susi menyebut Kuat Ma'ruf juga sempat memegang tubuh Putri Candrawathi untuk memastikan kondisi tubuh Putri.

Namun hakim menaruh curiga, mengapa Kuat berani menyentuh tubuh Putri, padahal Kuat merupakan sopir.

Baca: Momen Kedatangan Terdakwa Ricky Rizal dan Kuat Maruf di PN Jaksel untuk Jalani Sidang Lanjutan

3. Beda Keterangan dengan Susi

JPU menyebut ada keterangan yang berbeda dari Susi dan Kuat Ma'ruf.

Saat sidang kemarin, JPU membacakan isi BAP Kuat Ma'ruf yang dianggap berbeda dengan keterangan Susi.

Pernyataan tersebut berbeda dengan keterangan Susi yang mengatakan dirinya bersama Kuat di garasi dan tidak melihat tangga.

Jaksa kembali mencecar Susi terkait adanya perbedaan keterangan di antara Susi dan Kuat Ma'ruf.

Hakim Ketua kemudian menimpali JPU dengan menyebut akan mengkonfrontir Susi dan Kuat Ma'ruf.(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kuat Ma'ruf Bukan Sopir 'Biasa' ?

# Kuat Maruf # Putri Candrawathi # Peran Kuat Maruf

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda