DKD Lombok Tengah Lakukan Pendataan Profil dan Pengarsipan Karya untuk Mengapresiasi para Seniman

Editor: Sigit Ariyanto

Video Production: Nur Rohman Urip

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan TribunLombok.com, Lalu M Gitan Prahana

TRIBUN-VIDEO.COM - Dewan Kesenian Daerah (DKD) Kabupaten Lombok Tengah menggelar kegiatan pengarsipan kepada para seniman di Lombok Tengah.

Ketua DKD Lombok Tengah, Khairil Anwar menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilakukan untuk mengapresiasi para pelaku seni di Lombok Tengah terutama yang telah senior.

"Kami berkunjung ke rumah masing-masing seniman untuk melakukan pendataan terkait capaian-capaian yang telah mereka lakukan di dunia kesenian," terang Khairil Anwar, Selasa (19/7/2022).

Baca: Seniman Limbah Sulap Ban Motor Jadi Replika Binatang Bernilai Jual, Dipamerkan di PWK Exhibition

"Di samping itu, kami juga membuatkan profil kepada masing-masing seniman," lanjutnya.

Sehingga pihaknya berharap dengan adanya pengarsipan tersebut dapat menjadi pemicu atau penyemangat kepada para pelaku seni, terutama generasi muda untuk mengikuti jejak berkesenian mereka.

Ketua Bidang Film DKD Lombok Tengah Rahwadi Saleh selaku inisiator kegiatan tersebut, menyampaikan bahwa seniman senior di Lombok Tengah yang berhasil didata ada sebanyak 40 orang.

Baca: Tolak Eksekusi Cacat Hukum Nicho Silalahi Alami Babak Belur & Gigi Patah, 33 Seniman Diamankan

"Di mana dari jumlah tersebut terdiri atas bidang seni rupa, musik, teater, seni tradisi, film dan seni tari," jelasnya.

Sebab menurut Rahwadi, saat ini masyarakat sudah banyak kehilangan seniman-seniman hebat di Lombok Tengah.

"Kalau kita tidak bergerak mengabadikan rekam jejak beliau-beliau ini, kita dan generasi kita nantinya tidak akan tau sehebat apa seniman-seniman kita di masa lalu," ungkapnya.

"Jangan sampai kita kehilangan jejak, terlebih karya-karya mereka bisa jadi bahan pelajaran untuk kami yang muda-muda berkesenian hari ini," pungkasnya.(*)

Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul DKD Apresiasi Seniman di Lombok Tengah Melalui Pendataan Profil dan Pengarsipan Karya

# pengarsipan # Lombok Tengah # seniman

Sumber: Tribun Lombok
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda