TRIBUN-VIDEO.COM - Ribuan warga di Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), sangat antusias menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa (31/5/2022).
Diketahui, kunjungan Jokowi ini untuk melakukan sejumlah kegiatan satu diantaranta memimpin upacara Hari Lahir Pancasila di pada Rabu (1/6/2022).
Gubernur NTT, Victor Bungtilu Laiskodat mengucapkan terima kasih kepada Jokowi yang begitu luar biasa mencintai NTT.
Viktor menyebut ini bukan kali pertama Jokowi mengunjungi NTT tetapi sudah hampir belasan kali.
Rasa syukur bahwa sejak Presiden Pertama Bung Karno tidak ada lagi pemimpin yang luar biasa hadir di Ende.
Baca: Antusias Emak-emak hingga Anak-anak di Ende Rela Duduk di Trotoar Sampai Malam Demi Bertemu Jokowi
”Kita harus menaruh respek dan berterima kasih kepada bapak Presiden Jokowi untuk semua perhatian yang beliau berikan kepada Nusa Tenggara Timur, Ujar Victor Bungtilu Laiskodat,” ujarnya.
Dikutip dari TribunFlores.com, ia mengatakan dengan kehadiran Presiden Jokowi di Ende ini dapat membuat sebuah sejarah baru bahkan semangat baru untuk Nusa Tenggara Timur.
Dan juga terus mendorong nilai-nilai pancasila agar menjadi kekuatan dalam membangun Nusa Tenggara Timur dan Indonesia.
"Ende sebagai kota Pancasila sudah berjalan cukup lama, dimana budaya ini harus di dorong terus agar tidak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Kabupaten Ende, dan semoga dari tahun ke tahun menjadi kekuatan pemersatu bangsa ini,"ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi disambu histeris oleh warga Ende yang berjubel di jalan.
Mereka sangat antusias menunggu kedatangan Jokowi.
Mereka mulai berdatangan ke jalan untuk melihat langsung Presiden Jokowi.
Warga Ende bangga kotanya menjadi pilihan Jokowi merayakan Hari Lahir Pancasila.
"Kami senang karena Jokowi mau datang ke Ende,"ujarnya.
Jokowi dan rombongan tiba di Ende pada hari ini Selasa (31/5/2022) sekira pukul 17.00 Wita.
Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Ende menggelar Konferensi Pers yang dihadiri Bupati Ende Djafar Ahmad dan juga dari pihak BPIP.
Bupati Djafar dalam sambutannya menceritakan sejarah perjuangan Proklamator di Kota Ende, sejarah lahirnya hari Pancasila dan juga surat keputusan presiden.
Baca: Menkes Budi Gunadi: Indonesia Tidak Bisa Ambil Keputusan Sendiri Soal Transisi Pandemi ke Endemi
Djafar berharap melalui rangakaian peringatan Hari Lahir Pancasila di Kabupaten Ende mampu menginspirasi masyarakat.
Terutama pada kamu muda untuk bergotong royong dan mengedepankan persatuan dalam pembumian Pancasila yang berkontribusi terhadap peradaban dunia.
"Harapan dari pemerintah kabupaten Ende, melalui rangkaian peringatan hari lahir pancasila di Kabupaten Ende, dapat membentuk semangat baru yang akan menginternalisasikan nilai-nilai Pancasila ke pelosok negri dan penjuru tanah air, sehingga mampu menginspirasi masyarakat terutama kaum muda untuk bergotong royong dan mengedepankan persatuan dalam pembumian Pancasila yang berkontribusi terhadap peradaban dunia,"ujarnya.
(Tribun-Video.com/TribunFlores.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunflores.com dengan judul Gubernur NTT Viktor Laiskodat Sebut Presiden Jokowi Luar Biasa Mencintai NTT
# Presiden Joko Widodo # Kabupaten Ende # Victor Bungtilu Laiskodat
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.