TRIBUN-VIDEO.COM - Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Cihampelas, Kecamatan Coblong, Kota Bandung pada Kamis (3/2/2022) dini hari.
Diketahui, truk jenis Hino pengangkut air galon hilang kendali lalu menabrak pagar rumah dan mobil angkot.
Akibatnya, seorang warga yang sedang berjalan kaki tewas tertimpa material besi dan galon.
Kanit Laka Polrestabes Bandung, Ajun Komisaris Polisi Tejo Reno membenarkan informasi tersebut.
Baca: Kecelakaan Angkot dan Pikap di Padang, Kedua Mobil Ringsek, Sopir hingga Penumpang Angkot Luka-luka
Ia mengatakan, truk yang dikemudikan sopir berinisial IH melaju dari jalan Setiabudi (Lembang) menuju Jalan Cihampelas.
Setibanya di lokasi kejadian, pengemudi kehilangan kendali setelah melewati jalan yang sedikit menurun dan terdapat belokan menuju Jalan Cihampelas.
Tejo menuturkan, truk yang tidak bisa dikendalikan lalu oleng ke sebelah kiri jalan menabrak pagar rumah lalu menabrak mobil angkot.
"Pengemudi sudah tidak bisa mengendalikan kendaraannya lalu oleng ke sebelah kiri jalan menabrak pagar rumah lalu menabrak mobil angkot No.Pol.D-1960-BM," ujar Tejo.
Truk kemudian melaju dalam posisi yang miring, sementara besi penyangga galon air terlepas sehingga galon air yang diangkutnya terjatuh berhamburan.
Baca: 2 Truk Terlibat Kecelakaan di KM 50 Tol Jakarta Cikampek, 1 Pengemudi Alami Luka Parah
Material besi dan galon tersebut menimpa seorang pejalan kaki yang berjalan di trotoar.
Seorang pejalan kaki meninggal dalam peristiwa ini, sementara sopir truk diamankan petugas untuk dimintai keterangan.
Kecelakaan ini sempat viral di media sosial, berdasarkan rekaman yang beredar, terlihat sebuah truk melintang menutup jalan.
Sejumlah galon air pun berhamburan di sekitar jalan, sejumlah bangunan pinggir jalan pun tampak ada yang rusak akibat serudukan truk tersebut.
(Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hilang Kendali, Truk Muatan Galon Air Oleng Tabrak Pagar Rumah, Pejalan Kaki Tewas"
# kecelakaan lalu lintas # viral di media sosial # Kecamatan Coblong
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.