TRIBUN-VIDEO.COM - Mi ayam menjadi makanan yang banyak digemari masyarakat Indonesia.
Menu makanan populer tersebut dijual di berbagai tempat.
Ada yang gerobakan, tenda kaki lima, hingga restoran.
Seperti namanya, mi ayam berupa hidangan mi yang diberi tambahan ayam dan sayur.
Tak sedikit juga yang menyajikan mi ayam dengan bakso dan pangsit.
Pada umumnya, penjual mi ayam menyediakan menu per mangkok.
Maka, umumnya kita biasanya menikmati semangkok mi ayam saja.
Jika masih kurang, kita memesan mangkok berikutnya.
Pastinya uang yang kita keluarkan pun bertambah.
Baca: Menikmati Mi Ayam Unik di Depok, Disajikan dengan Topping Ayam Suwir Berbumbu Rendang
Bagaimana jika ada warung mi ayam yang menawarkan makan mi sepuasnya alias all you can eat?
Sekali bayar, bisa menambah porsi mi sesuka hati.
Ternyata mi ayam all you can eat memang ada.
Nama warungnya Mie Ayam Gilo yang berlokasi di Jalan Jelambar Baru Raya No. 33A, Jakarta Barat.
“Warung Mie Ayam Gilo berani melakukan gebrakan dengan memberikan layanan makan sepuasnya. Cukup dengan 28 ribu rupiah saja, kita bisa menikmati mi sampai perut kenyang dan hati senang," kata Nez Cool, seorang pelanggan.
Ia menilai tempatnya bersih dan cukup luas, waktu penyajianya juga cukup cepat.
"Owner dan pelayannya ramah. Saya rekomen bakmi karetnya, enak. Taste bakminya model bakmi Jawa Wonogiri," tandasnya.
Mie Ayam Gilo menyajikan beragam menu mi ayam.
Mulai dari Mie Ayam Gilo Kecil, Mie Ayam Gilo Bakso, Mie Ayam Gilo Pangsit, Mie Ayam Gilo Komplit, Mie Ayam Gilo Karet, dan masih banyak lagi.
Sebagai informasi, Mie Ayam Gilo buka setiap hari mulai pukul 08.00 - 20.00 WIB.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Mi Ayam Berkonsep 'All You Can Eat' di Jakarta, Makan Mi Sepuasnya Cuma Bayar Sekali
# kuliner # All you can eat # Jakarta # mi ayam
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.