Kabar Selebriti
Cerita Paula Verhoeven saat Hamil Tiga Bulan
TRIBUN-VIDEO.COM - Paula Verhoeven hamil 4 bulan. Ketika usia kandungannya 3 bulan ia pernah mengalami perasaan yang unik.
Diakui Paula Verhoeven saat itu betapa sebalnya ia setiap kali melihat sang suami, Baim Wong.
Paula juga tidak mengerti apa penyebabnya, Namun yang pasti ia kerap merasa kesal melihat wajah suaminya.
"Kalau aku tiga bulan pertama sebal banget sama dia. Enggak tahu kenapa bawaannya aku kesal sama Baim," ucap Paula Verhoeven di kediamannya, kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (7/8/2019).
"Tapi ketika tiga bulan lewat sudah enggak," bebernya.
Sembari berkelakar, Paula mengatakan bahwa selama hamil ia tak pernah merepotkan.
"Aku tuh hamil enggak ngerepotin loh, enggak banyak maunya, kamu harus bersyukur tahu. Ini enggak repot, enggak nyuruh apa-apa," ucap Paula.
Kini usia kehamilan Paula Verhoeven sudah memasuki empat bulan. Keduanya pun sudah mendapat gambaran terkait jenis kelamin anak pertamanya.
Baim stres
Baim Wong antusias menanti kelahiran anak pertama, buah cintanya dengan Paula Verhoeven.
Meski begitu, Baim Wong mengaku stres ketika menghadapi Paula Verhoeven yang sedang ngidam ketika usia kehamilan 3 bulan.
Sebab, Paula Verhoeven ternyata ngidam makanan yang sulit untuk didapat Baim Wong.
Karenanya, Baim Wong tampak pusing saat mencari buah yang diinginkan Paula Verhoeven tersebut.
Dilansir dari vlog Baim Paula edisi Jumat (19/7/2019), Baim Wong tampak bertanya kepada Paula Verhoeven.
Rupanya, Paula Verhoeven sedang ingin makan penganan berupa buah.
Bukan buah sembarangan, Paula Verhoeven mengaku sangat ingin makan buah sukun.
Mendengar permintaan Paula Verhoeven, Baim Wong justru bingung.
Karena, Baim Wong tidak tahu bagaimana bentuk dan wujud buah sukun.
Seolah tak mau tahu, Paula Verhoeven pun mendesak Baim Wong untuk mencari buah sukun.
(Tribunnews.com/bayu indra permana).
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Cerita Paula Verhoeven saat Hamil Tiga Bulan, Selalu Sebal Tiap Kali Lihat Muka Baim Wong
ARTIKEL POPULER:
Paula Verhoeven Lebih Banyak Istirahat di Rumah saat Kandungannya Berusia Empat Bulan
Hamil Muda, Paula Verhoeven Sebut Suaminya, Baim Wong Kini Lebih Perhatian
Ternyata Paula Verhoeven Sempat Keguguran Sebelumnya
TONTON JUGA:
Sumber: TribunStyle.com
Selebritis
Kuasa Hukum Baim Wong Beri Pesan ke Komnas Perempuan, Singgung Laporan dari Paula Verhoeven
6 hari lalu
Selebritis
Resmi Cerai dari Baim Wong, Paula Verhoeven Diduga Alami 4 Bentuk KDRT, Lapor ke Komnas Perempuan
Jumat, 2 Mei 2025
SHOPPING LIVE UPDATE
Pesona Paula Verhoeven Usai Cerai dari Baim Wong, Dipuji Makin Cantik saat Kumpul Bareng Geng Cendol
Jumat, 2 Mei 2025
Selebritis
Paula Bawa Bukti Rekaman CCTV, Adukan Dugaan KDRT Baim Wong yang Sudah Dikaji oleh Ahli Forensik
Rabu, 30 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.