GoJek Hadirkan Budaya Betawi dan Permainan Tradisonal di GoFood Festival
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan
TRIBUN-VIDEO.COM - Berkolaborasi dengan Ganara Art, Gojek perkenalkan nuansa budaya Betawi dan hadirkan ragam permainan tradisional di GoFood festival Gelora Bung Karno (GBK).
Mengusung tema nuansa betawi melalui gelaran Culture Hub dengan menghadirkan serangkaian aktivitas yang seru untuk keluarga yang ingin mengajak anak mereka bermain dan memperkanal budaya Betawi.
"Bekolaborasi dengan Ganara Art membuktikan komitmen GoFood festival sebagai Community Hub yang menghadirkan pusat kegiatan yang mudah dijangkau masyarakat, kami menyediakan wadah untuk komunitas berkreasi dan menciptakan dampak positif," Ucap Rosel Lavina VP Corporate Affairs Food Gojek saat ditemui di GoFood Festival GBK.
GoFood festival sudah memfasilitasi 400 komunitas untuk melakukan kegiatan positif. Saat ini melalui Culture Hub di GoFood festival yang bekerja sama dengan Ganara Art Gojek ingin mefalitasi masyratakat yang hadir di GoFood festival untuk mengenal budaya betawi.
"Kami terinspitasi terhadap warisan budaya tiap daerah, dan sekarang sedang di Jakarta maka budaya yang dihadirkan budaya Betawi," ucap Tita Djumaryo Director Ganara Art.
Kebudayaan yang saat ini mulai dilupakan oleh masyrakat, terutama para anak muda menjadi perhatian khusus untuk menghidupkan kembali budaya dari tiap daerah.
Tita mengungkapkan, melestarikan budaya butuh peran aktif dari berbagai pihak, karena budaya menjadi aset kekayaan yang membedakan Indonesia dengan negara lainnya.
Dalam memperkenalkan budaya daerah, Ganara Art memberikan fasilitas dalam melalukan aktivitas seru, seperti melakukan Stamping yang menggunakan ornamen Betawi yang disebut gigi belalang, lalu melalukan prakarya membuat miniatur rumah betawi menggunakan kardus, selain itu ada satu lagi permainan tradisional untuk anak-anak yaitu Ular Tangga.
Culture Hub ini masih bisa dinikmati oleh masyarakat yang ingin mengajak bermain anak dan keluarga mereka hingga 11 Agustu 2019.
Untuk menikmati aktivitas yang dihadirkan, pengunjung cukup menunjuka bukti pembelian di GoFood festival langsung dapat mengajak anak mereka bermain sambil belajar.(*)
Video Production: Novri Eka Putra
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Beda Syarat Penerima THR Ojol 2025 untuk Pengemudi Gojek-Grab & Maxim, Beda Platform Beda Ketentuan
Rabu, 19 Maret 2025
Tribunnews Update
Bakal Dapat THR, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Pengemudi Ojol Berdasarkan Keterangan Gojek dan Grab
Selasa, 11 Maret 2025
Tribunnews Update
Kelakar Prabowo saat Bertemu Bos Gojek & Grab Buat Suasana Pecah, Disambut Gelak Tawa: Saingan Ya?
Senin, 10 Maret 2025
Selebritis
10 Foto Editan Arya Saloka Jadi Kasir Indomaret, Hingga Driver Gojek, Ganti-ganti Baju Tetap Tampan
Rabu, 27 November 2024
VIRAL NEWS
Ratusan Suporter Jepang Rela Datang Jauh-jauh dari Negaranya demi Dukung Timnas di GBK
Jumat, 15 November 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.