Sinopsis dan Jadwal Film
Sinopsis Film Horror Return to Silent Hill - Kisah Pria Tersesat di Kota Silent Hill
TRIBUN-VIDEO.COM - Film Return to Silent Hill dijadwalkan rilis pada 23 Januari 2026.
Sinopsis Return to Silent Hill
James Sunderland adalah seorang pria yang patah hati setelah kehilangan Mary, wanita yang sangat dicintainya.
Suatu hari, ia menerima sebuah surat misterius yang ditulis oleh Mary meskipun Mary telah tiada selama beberapa waktu yang mengajaknya kembali ke kota berkabut yang penuh misteri yakni Silent Hill.
Dengan harapan bertemu Mary lagi, James nekat kembali ke kota itu.
Namun, ketika dia tiba, yang dulu dikenalnya sebagai Silent Hill telah berubah drastis. Sunyi, mencekam, dan dipenuhi oleh aura gelap serta kekuatan jahat yang tak dapat dijelaskan.
Dalam perjalanannya menelusuri kota, James mulai bertemu sosok-sosok yang familiar tapi sekaligus aneh dan mengancam.
Ada makhluk-makhluk menyeramkan yang tampak seperti terlahir dari mimpi buruk James sendiri sebagai manifestasi dari rasa bersalah, trauma, dan konflik batin yang selama ini dia pendam.
Salah satu tokoh yang muncul adalah Maria, perempuan misterius yang sangat mirip dengan Mary secara fisik dan cara berbicara tetapi kepribadiannya sangat berbeda: lebih berani, lebih menggoda, dan membawa dilema tersendiri bagi James.
James juga berinteraksi dengan karakter lain yang membangkitkan kenangan dan rasa bersalah seperti Laura, seorang gadis kecil yang tampaknya punya hubungan dengan Mary, lalu Angela wanita muda yang punya masa lalu traumatis dan Eddie yang kecenderungannya rapuh secara mental membuka luka besar dalam cerita.
Kota Silent Hill sendiri seolah merespons psikologi James wujud kota berubah mengikuti rasa bersalah dan penyesalan terdalamnya.
James harus melewati labirin psikologis membuatnya harus membedakan mana kenyataan, mana ilusi. Dan yang terpenting adalah apakah surat Mary itu benar-benar panggilan dari dunia nyata atau jebakan mematikan.
Baca: Sinopsis Qorin 2, Kekuatan Supranatural di Balik Aksi Balas Dendam, Dibintangi Fedi Nuril
Baca: SINOPSIS Film Mengejar Restu: Kisah Cinta, Amanah Pesantren, dan Ujian Iman yang Menguras Air Mata
(*)
Sumber: Tribunnews.com
Sinopsis dan Jadwal Film
Trailer Terbaru Film Animasi Hoppers - Kisah Peneliti Menjadi Seekor Berang-Berang
1 hari lalu
Sinopsis dan Jadwal Film
Trailer Film Horror Return to Silent Hill - Diadaptasi Dari Game Silent Hill 2
1 hari lalu
Sinopsis dan Jadwal Film
Cuplikan Film Project Hail Mary - Kisah Peneliti Berkomunikasi dengan Alien Luar Angkasa
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.