Kamis, 20 November 2025

Tribunnews Update

Kritik Larangan Thrifting, Adian PDIP Tantang Menkeu Purbaya Buka Data soal Pakaian Impor Bekas

Rabu, 19 November 2025 21:45 WIB
Tribun Video

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP, Adian Napitupulu mengkritik aturan pelarangan impor pakaian bekas (thrifting) oleh pemerintah.

Ia bahkan sudah menghubungi Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa untuk berdiskusi soal aturan yang menuai polemik tersebut.

Baca: Adian PDIP Tunjuk-tunjuk Menkeu Purbaya di Rapat DPR, Kritik Aturan Larang Thrifting: Saya WA Dia

"Saya WhatsApp Pak Purbaya, saya ajak dia untuk berdiskusi tentang thrifting,"ujar Adian saat rapat BAM DPR RI bersama pedagang thrifting di Kompleks Parlemen pada Rabu (19/11/2025).

Adian menyinggung pakaian impor pakaian bekas justru diminati generasi Z.

Baca: LIVE: Haru Curhat Pedagang Thrifting saat Audiensi dengan DPR & Warga Cigudeg Rumpin Parung Panjang

"Kalau kemudian generasi Z dan generasi milenial itu, menurut risetnya, 67% menggemari thrifting. Ini artinya bahwa thrifting tidak bisa kita lihat sesederhana yang disampaikan oleh Pak Purbaya," sambungnya.

Atas permintaan diskusi tersebut, ia mengatakan bahwa Purbaya sedang mengatur waktu untuk membahas masalah thrifting. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

# TRIBUNNEWS UPDATE # thrifting # Adian Napitupulu # PDIP # PDI Perjuangan # DPR # Menteri Keuangan # Purbaya Yudhi Sadewa
Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Sekar KinasihBambang
Sumber: Tribun Video

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved