Senin, 17 November 2025

Tribunnews Update

Terungkap Identitas 11 Jenazah Longsor Cilacap, 3 Korban dalam Kondisi Tak Utuh Sulit Diidentifikasi

Minggu, 16 November 2025 13:46 WIB
Tribun Jateng

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Dalam hari ketiga pencarian korban longsor di Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Sabtu (15/11/2025), Tim SAR gabungan berhasil menemukan delapan korban meninggal.

Delapan korban berhasil diidentifikasi sebagai warga Dusun Cibuyut, Desa Cibeunying.

Mereka adalah Nur Isnaeni (30), Muhamad Hafiz (6), Asmanto (74), Febriansyah (5), Rizky Pratama Ramadhan (9), Dani Setiawan (29), Rusyanto (75), dan Satini (28).

Baca: Bantu Pencarian Korban, Warga Majenang Pasang Bambu Penanda Lokasi Rumah yang Tertimbun Longsor

Sebelumnya, saat hari pertama dan kedua pencarian, tepatpnya Kamis dan Jumat (13-14/11), tim SAR sudah terlebih dahulu menemukan tiga jenazah tertimbun.

Mereka adalah Julia Lestari (20), Maya Dwi Lestari (15), dan Wahyuni (45), ketiganya merupakan warga Dusun Tarukahan.

Sehingga jika dihitung dari pencarian hari pertama hingga Sabtu, total ada 11 jenazah yang sudah berhasil ditemukan dan teridentifikasi.

Adapun sebelum berhasil mengungkap identitas korban, tim identifikasi Korban Bencana atau Disaster Victim Identification (DVI), mengaku mengalami kesulitan mengidentifikasi tiga korban, Sabtu (15/11).

Hal itu lantaran ketiga korban berada dalam kondisi sudah tidak utuh lagi akibat tertekan material longsor.

Identitas korban baru berhasil ditemukan setelah tim DVI mecocokkan data gigi (Odontogram), dan ciri-ciri yang melekaty pada tubuh korban, hingga konfirmasi dari pihak keluarga.

Menurut Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, tim DVI masih terus bekerja hingga sampai proses identifikasi rampung dilakukan.

Adapun hingga kini, masih ada 12 korban yang dilaporkan masih belum ditemukan.

Tim SAR gabungan masih terus melakukan pencarian lebih lanjut memasuki hari keempat, Minggu (16/11).

(Tribun-Video.com/Tribunjateng.com)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Identitas 11 Jenazah Korban Longsor Majenang Cilacap yang Sudah Ditemukan, 12 Orang Masih Pencarian

Editor: Danang Risdinato
Reporter: Putri Dwi Arrini
Video Production: Muna Salsabila
Sumber: Tribun Jateng

Tags
   #longsor   #Cilacap   #Identitas   #Majenang

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved