Selasa, 18 November 2025

Live Update

Picu Perdebatan Panas, Pengibaran Pertama Bendera Palestina di Manitoba Jadi Sorotan Publik

Minggu, 16 November 2025 11:41 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM- Komunitas Palestina di Kanada diakui secara simbolis melalui pengibaran bendera di ruang publik, terutama di Manitoba.

Pengakuan ini disebut sebagai momen bersejarah bagi Komunitas Palestina yang ada di Kanada.

Setalah PM Mark Carney mengumumkan bahwa Kanada secara resmi mendukung berdirinya Negara Palestina pada 21/9/2025 lalu bendera Palestina untuk pertama kalinya di Winnipeg, dikibarkan di depan gedung legislatif Manitoba.

Baca: Terungkap! AS Mengetahui Rencana Pejabat Israel Gunakan Warga Palestina Sebagai Tameng dalam Konflik

Pengibaran bendera ini dikabarkan bertepatan dengan peringatan Deklarasi Kemerdekaan Palestina 1988. 

Acara ini mendapatkan pujian sebagai simbol ketahanan serta identitas oleh pejabat dan komunitas Palestina, yang menyebutnya sebagai mimpi yang terwujud dan kemenangan kecil.

Meski demikian langkah tersebut menuai kritik dari B’nai Brith Canada, yang mengkhawatirkan mengenai pengibaran bendera tersebut dapat berdampak negatif bagi komunitas Yahudi di Manitoba.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon
Reporter: Linda Pancaningrum
Video Production: Agilio OktoViasta
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved