Tribunnews Update
Rizky Ridho Cetak Sejarah! Masuk Nominasi Puskas Awards FIFA, Ajang Bergengsi Pencetak Gol Dunia
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Kabar mengejutkan datang dari dunia sepak bola Indonesia.
Pemain Timnas Indonesia Rizky Ridho masuk nominasi Puskas Awards 2025.
Puskas Awards merupakan ajang paling bergengsi di dunia sepak bola untuk pencetak gol terindah dunia.
FIFA merilis nominasi Puskas Awards melalui Instagram pada Jumat (14/11).
Baca: Menkeu Purbaya Akan Ikut Arahan Presiden Prabowo soal Utang Whoosh: Tapi Jangan Sampai Saya Rugi
Dalam pengumuman itu Rizy Ridho bersaing dengan 11 pemain lainnya yang masuk dalam nominasi Puskas Award 2025.
Rizky Ridho menjadi pemain Indonesia pertama yang masuk dalam nominasi FIFA Puskas Awards.
Bek Persija Jakarta sekaligus pemain Timnas Indonesia itu bersyukur bisa masuk dalam nominasi FIFA Puskas Awards 2025.
"Alhamdulillah, saya bersyukur bisa masuk penghargaan Puskas Award," kata Ridho dikutip dari laman resmi Persija melalui Tribunnews pada Jumat (14/11).
Ridho mengaku tidak pernah membayangkan bahwa gol nya bisa mengantarkan dirinya masuk dalam nominasi ajang bergengsi dunia.
Baca: Kisah Wanita Gaza Alami Kebutaan akibat Bom Israel Berjuang Buka Usaha Roti Demi Hidupi Keluarga
Ridho menegaskan pencapaian itu bukan semata prestasi pribadi dirinya, melainkan buah dari kekompakan Persija dan dukungan suporter.
Sementara itu Direktur utama Persija Mohamad Prapanca juga mengaku turut bangga atas pencapaian kaptennya itu.
Ia menyebut gol Ridho sebagai simbol kerja keras dan keberanian pesepak bola lokal yang mampu menembus panggung internasional.
"Ridho menunjukkan bahwa mimpi tidak pernah mengenal batas. Gol itu adalah cermin dari kerja keras, disiplin, dan keberanian untuk mencoba hal yang tampak mustahil," kata Prapanca. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Komentar Rizky Ridho setelah Gol Roket Cantiknya Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Muhammad TaufiqRahman
Sumber: Tribunnews.com
SUPERSKOR
Pesan 'Mengandung Bawang' STY untuk Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho yang Baru Saja Menikah
Rabu, 25 Juni 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Rizky Ridho Resmi Menikah hingga Banjir Ucapan dari Pemain Timnas, Persija Siapkan Kado Spesial
Minggu, 22 Juni 2025
Nasional
BECKHAM PUTRA STARTER, MEES HILGERS GANTIKAN RIZKY RIDHO, Ini Dia Daftar Susunan Pemain Indonesia
Selasa, 10 Juni 2025
SUPERSKOR
RIZKY RIDHO ABSEN GEGARA CEDERA HAMSTRING, Patrick Kluivert Coret 7 Pemain Garuda Lawan Jepang
Selasa, 10 Juni 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.