Tribunnews Update
Dedi Mulyadi Sindir Balik Purbaya soal Klaim Rugi Simpan Kas dalam Bentuk Giro: Masa Simpan di Kasur
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Tak kunjung padam, balas-balasan kritik antara Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi dan Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa masih berlanjut.
Baru-baru ini, pria yang kerap disapa Kang Dedi tersebut memberikan balasan menohok seusai disinggung Purbaya soal kerugian menyimpan APBD dalam bentuk giro di bank.
Dalam respons yang dibagikan Kang Dedi di Instagram pribadinya @dedimulyadi71, Kamis (23/10/2025), ia menyebut bahwa Jawa Barat memiliki kualifikasi tersendiri sebagai provinsi dengan belanja terbaik di Indonesia, menurut Mendagri Tito Karnavian.
Dedi menjelaskan bahwasannya pembayaran kegiatan pembangunan yang dilakukan, tidak langsung dibayarkan sekaligus.
Politikus Gerindra itu kemudian memberikan contoh dengan lelang pekerjaan jalan.
Baca: Memanas! Menkeu Purbaya Sentil Dedi Mulyadi, Dana Rp 3,8 Triliun Jabar Mengendap: Bunga Seupil
Dimana jika ada lelang yang didanai dengan sejumlah anggaran, maka anggaran itu tak akan langsung dibayarkan, melainkan dibagi menjadi tiga termin.
Pada termin pertama, biasanya dibayarkan sekira 20-30 persen.
Kemudian, Dedi juga memberikan respons terkait sindiran Purbaya yang menyinggung cara menyimpan kas daerah Jabar dalam bentuk giro di bank.
Pertama-tama, Dedi menjelaskan alasan penyimpanan kas daerah dalam bentuk giro yaitu untuk menghindari penyalahgunaan oleh oknum tertentu.
Oleh karena itu, menurutnya menyimpan kas Jabar dalam bentuk giro di Bank Jabar Banten adalah solusi yang terbaik.
Dedi kemudian berkelar soal cara dirinya menyimpan kas daerah
yang terus disalahkan.
Sembari tertawa Dedi mempertanyakan cara yang tepat menyimpan kas daerah di bank jika bukan di giro, tak mungkin APBD Jabar di simpan di kasur ataupun lemari besi.
Hal itu tentunya akan membuat daerah lebih merugi, ucap Gubernur Jawa Barat tersebut.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Menohok Balasan Dedi Mulyadi, Purbaya Sebut Rugi Simpan Uang di Giro: Tak Mungkin Simpan di Kasur
Reporter: Putri Dwi Arrini
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Tribun Medan
TRIBUNNEWS UPDATE
Dedi Mulyadi Bongkar Alasan Sering Sidak Perusahaan dan Proyek Pemprov, Singgung Kepentingan Rakyat
3 hari lalu
Tribunnews Update
Detik-detik Purbaya Tegur Staf Gegara Minta Media Berhenti Tanya Menkeu: Kasian Mereka Nunggu Lama
3 hari lalu
Terkini Daerah
Butuh Bantuan! Perjuangan Siswa di Pandeglang Menuju Sekolah, Jembatan Putus Gegara Arus Sejak 2024
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.