Kamis, 30 Oktober 2025

Tribunnews Update

Kemenpar Buka Suara soal Isu Menteri Widiyanti Minta Mandi Pakai Air Galon: Itu Hoaks 100 Persen

Selasa, 23 September 2025 14:09 WIB
Kompas.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Kementerian Pariwisata buka suara soal isu yang menyebut Menpar Widiyanti Putri Wardhana mandi dengan air galon saat kunjungan kerja.

Stafsus Menpar menegaskan bahwa isu tersebut tidaklah benar.

Staf Khusus Menteri Pariwisata, Apni Jaya Putra mengatakan bahwa isu ini berasal dari sumber yang tak bisa diverifikasi.

Apni juga memastikan bahwa narasi tersebut hoaks.

Baca: [FULL] Pidato Presiden Prabowo di KTT PBB, Tegas Dukung Kemerdekaan Palestina

“ASN mana? Sumbernya anonim. Itu bersumber dari media yang tidak jelas. Padahal itu hoaks,” kata Apni kepada Kompas.com, Selasa (23/9/2025).

Menurutnya, informasi tersebut dalah kabar yang berbahaya dan menyesatkan publik.

“Kalau gosip berkembang jadi disinformasi bahkan hoaks, itu mengerikan,” ujar dia.

Apni yang kerap mendampingi Widiyanti saat kunjungan kerja mengatakan bahwa isu sang menteri mandi air galon sangat tidak masuk akal.

Baca: Momen Presiden Prabowo Ogah Dapat Pengawalan Garis Brikade di Osaka Jepang, Pilih Jalan Santai

“Ibu Menteri biasanya perjalanan PP (pulang-pergi) atau menginap paling lama satu malam. Itu pun di hotel atau homestay dengan kualitas (saluran) air bagus. Jadi tidak ada perlunya mandi pakai galon. Itu 100 persen hoaks,” kata Apni.

Apni juga menjawab narasi miring yang menyoroti gaya berpakaian Menpar.

Apni menuturkan, foto-foto yamg beredar diambil sebelum Widiyanti menjabat sebagai menteri.

Diakui Apni, saat ini, Widiyanti lebih sering menganakan baju nusantara sebagai bentuk promosi dan pariwisata.

“Sebelum jadi menteri, ibu (Widiyanti) memang lama di dunia fashion sebagai pengusaha. Tapi setelah dilantik, beliau menyesuaikan diri. Coba cek, sebagian besar busana beliau sekarang adalah wastra nusantara. Itu bagian dari promosi budaya dan pariwisata,” ujarnya.

Baca: NETIZEN TAK PERCAYA! Wahyudin Kini Jualan Es Batu Seusai Dipecat PDI P dari Anggota DPRD

Mengenai sikap diam sang menteri, Apni menegaskan bahwa Widiyanti lebih memilih fokus pada target besar pariwisata ketimbang menanggapi gosip yang beredar.

“Targetnya jelas: jumlah wisatawan, devisa, pengembangan destinasi, lapangan kerja, UMKM. Itu lebih besar daripada isu hoaks ini,” ujar dia.

Meski dianggap tidak penting, Kemenpar merasa perlu meluruskan isu ini agar publik tidak salah paham.

“Kalau kami diam, orang mengira benar. Padahal semua bisa dicek: jadwal kunjungan, tempat menginap, soal air galon itu tidak ada sama sekali,” kata Apni. (Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral Menteri Widiyanti Minta Mandi Air Galon, Kemenpar: Itu Hoaks 100 Persen!"

    
# Kemenpar # Menteri Widiyanti # mandi # Air Galon

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Nila
Video Production: Nathanael MoerRahardian
Sumber: Kompas.com

Tags
   #Kemenpar   #Menteri Widiyanti   #mandi   #Air Galon

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved