Sabtu, 24 Mei 2025

Tribunnews Update

Nasib Iptu Jumrang, Polisi yang Dorong Pendemo saat Sedang Orasi di Atas Pagar hingga Terjatuh

Jumat, 23 Mei 2025 21:25 WIB
Tribun Medan

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Viral di media sosial oknum polisi nekat mendorong pendemo yang sedang melakukan orasi di atas pagar.

Dilansir dari Tribun Medan, oknum polisi tersebut adalah Iptu Jumrang, Kepala Bisang Operasional Reserse Kriminal.

Aksi Iptu Jumrang tersebar luas di media sosial.

Peristiwa itu diketahui terjadi pada Rabu (21/5) saat mahasiswa menggelar demo di depan Mapolres Palopo, Sulawesi Tengah.

Baca: NU Kritik Pedas Dedi Mulyadi! Ingatkan Gubernur Jabar, Dianggap Paksa Anak Didik Lewat Barak Militer

Baca: Bossman Mardigu Ungkap Perbedaan Dedi Mulyadi dan Jokowi, Singgung Masuk Gorong-gorong

Para mahasiswa itu mendesak agar polisi mengusut dugaan penyimpangan anggaran di PDAM Mangkaluku Palopo.

Mahasiswa bernama Palim menyampaikan orasinya di atas pagar Mapolres Palopo.

Namun saat itu Iptu Jumrang mendorong kaki Palim hingga terjatuh.

Dorongan tersebut juga membuat lampu pagar pecah.

Atas aksinya itu Iptu Jumrang dilaporkan ke Propam.

Palim melaporkan Iptu Jumrang atas dugaan tindak kekerasan. (Tribun-Video.com/Tribun-Medan.com)


Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul NASIB Iptu Jumrang yang Dorong Mahasiswa Saat Demo di Atas Pagar, Aksinya Tuai Kecaman Warganet

    
# polisi # Dorong # pendemo # orasi # Mapolres Palopo

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: valencia frida varendy
Sumber: Tribun Medan

Tags
   #polisi   #Dorong   #pendemo   #orasi   #Mapolres Palopo

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved