Terkini Nasional
Nasib Roy Suryo Cs setelah Ijazah Jokowi Dinyatakan Asli, Terancam Pidana Paling Berat?
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Uji laboratorium forensik telah dilakukan Bareskrim Polri telah terhadap ijazah S1 Fakultas Kehutanan Universits Gadjah Mada Presiden ke-7 RI Jokowi.
Hasilnya Ijazah Jokowi di SMAN 6 Solo dan Fakultas Kehutanan UGM dinyatakan asli.
Uji labfor dilakukan menyusul adanya pengaduan masyarakat oleh Ketua TPUA, Eggi Sudjana.
Hal ini sebagaimana disampaikan Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Djuhandhani menyampaikan bahwa dari hasil uji labfor ijazah Jokowi dinyatakan keaslian dokumen tersebut.
Pengecekan berdasarkan dari bahan kertas, pengaman kertas, bahan cetak, tinta tulisan tangan, cap stempel, dan tinta tanda tangan dari dekan dan rektor.
Baca: Fix No Tipu! Polisi Resmi Nyatakan Ijazah SMA dan S1 Jokowi Asli, Pastikan Tak Ada Tindak Pidana
"Dari peneliti tersebut maka antara bukti dan pembanding adalah identik atau berasal dari satu produk yang sama," ucap Djuhandani.
Pihak kepolisian juga telah memeriksa total 39 saksi yang terdiri dari berbagai pihak di Fakultas Kehutanan UGM hingga teman Jokowi selama menempuh studi.
"Bahwa terhadap hasil penyelidikan ini telah dilaksanakan gelar perkara untuk memperoleh kepastian hukum tidak ditemukan adanya tindak pidana," lanjut dia.
Baca: Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi, Bareskrim Tunjukkan Foto Kuliah hingga Momen Wisuda
"Sehingga perkara ini resmi dihentikan penyelidikannya," ujar Djuhandani.
Di sisi lain, Koordinator Tim Hukum Merah Putih, C Suhardi memberikan pernyataan terkait langkah Roy Suryo Cs.
Dirinya menyebut, Roy Suryo sebenarnya sudah salah langkah saat menuduh ijazah Jokowi palsu.
Bahkan Suhardi menyebut bahwa nantinya Roy Suryo lah yang terancam dapat pidana paling berat.
Hal itu karena Roy Suryo sebelumnya pernah dipenjara.
Berstatus sebagai residivis, Roy Suryo disebut oleh Suhardi bisa saja diperberat hukumannya jika terbukti mencemarkan nama baik Jokowi.
Hal itu karena Roy Suryo dianggap melakukan kasus hukum berulang setelah keluar dari penjara.
"Dia itu residivis, jadi kalau dia kena lagi di sini dengan kasus yang sama, hakim boleh menambahkan loh, jadi banyak kenanya," ungkap Suhardi.
Artikel ini telah tayang di Tribunbengkulu.com dengan judul Tak Jera Dipenjara, Roy Suryo Ngotot Buktikan Ijazah Jokowi Palsu, Kini Terancam Pidana Berat?
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: Tribunnews.com
viral news
Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi, Bareskrim Tunjukkan Foto Kuliah hingga Momen Wisuda
3 jam lalu
Terkini Nasional
Roy Suryo Tetap Ragukan Bareskrim yang Sebut Ijazah Jokowi Asli: Seakan-akan Kita Disuruh Percaya
3 jam lalu
Terkini Nasional
Fix No Tipu! Polisi Resmi Nyatakan Ijazah SMA dan S1 Jokowi Asli, Pastikan Tak Ada Tindak Pidana
3 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.