Tribunnews Update
Israel Dinilai di Ambang Kehancuran, 1.500 Tentara hingga Jenderal Ramai-ramai 'Serang' Netanyahu
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Ambisi Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu untuk terus berperang di Jalur Gaza dinilai membuat negaranya diambang kehancuran.
Pasalnya, akibat perang ini, Israel mengalami krisis sumber daya manusia.
Baca: Pasukan Khusus Israel Dijebak Hamas di Rumah Berpeledak di Timur Rafah, Timbulkan Korban Jiwa
Bahkan terbaru, ribuan tentara menolak untuk melakukan perang lanjutan.
Adanya krisis SDM ini disampaikan oleh Panglima Militer Pertahanan Israel (IDF) Letnan Jenderal Eyal Zamir.
Zamir menyampaikan, bahwa kekurangan tenaga kerja yang parah tengah melanda pasukan perang Israel.
Baca: Serangan Udara Israel Bombardir Rumah Sakit Terakhir yang Berfungsi di Gaza hingga Hancur Total
Apabila masalah ini tak ditangani dengan serius, krisis dapat menjadi hambatan besar bagi Israel dalam mencapai tujuan perang di Jalur Gaza.
Bahkan, strategi militer saja tidak dapat memenuhi semua tujuan nasional di Gaza.
Terutama jika tidak ada jalur diplomatik yang melengkapi.
Kurangnya SDM ini lantaran tentara sudah kelelahan lantaran ikut perang dalam jangka waktu panjang.
Kini, gelombang protes terhadap pemerintah Netanyahu kian meningkat.
Baca: Houthi Luncurkan Rudal Balistik Terbaru ke Jantung Kota Israel hingga Buat Warga Israel Mengungsi
Sebanyak 1.525 anggota korps lapis baja, mulai dari prajurit bersenjata hingga jenderal, menandatangani petisi diakhirinya perang.
Tak hanya itu, lebih dari 6.500 akademisi dan guru Israel, serta sekitar 1.000 orang tua, menandatangani petisi yang sama.
Selain menuntut diakhirinya perang, mereka juga meminta pengembalian sandera segera. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Panglima IDF Ungkap Alami Krisis SDM Akut, Ambisi Netanyahu Buat Israel di Ambang Kehancuran dan 1.500 Tentara dan Jenderal Israel Teken Petisi Desak Akhiri Perang Gaza demi Bebaskan Sandera
# TRIBUNNEWS UPDATE # Israel # Â perang # Tentara # Netanyahu # Palestina # Gaza
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Mellinia Pranandari Putri Kristianto
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Rangkuman Konflik Timur Tengah: Respons Keras Iran soal Serangan AS ke Yaman, AS Sanksi China & Iran
Rabu, 30 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Hamas Siap Lepaskan Roket Canggih hingga Stop Gali Terowongan demi Capai Gencatan Senjata Gaza
Rabu, 30 April 2025
Mancanegara
Perang Tak Bisa Bertahan Lebih 2 Tahun, Netanyahu Tetapkan Tanggal Berakhirnya Agresi di Gaza
Rabu, 30 April 2025
Tribun Video Update
Detik-detik Markas IDF Meledak Digempur Al Qassam & Al Quds, Zionis 'Lumpuh' hingga Jasad Berceceran
Rabu, 30 April 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Pentagon: AS Serang Lebih dari 1.000 Target di Yaman, Tewaskan Pemimpin Houthi & Lemahkan Kemampuan
Rabu, 30 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.