Viral News
Alasan Pemuda Pancasila Jaga Rumah La Nyalla saat Digeledah KPK, Dimana Keberadaan Eks Ketua DPD RI?
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Puluhan anggota ormas Pemuda Pancasila berjaga saat rumah mantan ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti digeledah penyidik KPK, Senin (14/4/2025).
Mereka tampak berjaga di sekitar kediaman La Nyalla.
Dari keterangan perwakilan keluarga La Nyalla, Rohmad Amrullah menyebut Pemuda Pancasila tersebut datang lokasi untuk bersilaturahmi dan halal bihalal.
Namun dia tidak menjelaskan lebih lanjut mengapa waktunya tepat saat KPK menggeledah rumah La Nyalla.
Sebagai informasi, La Nyalla merupakan Ketua MPW Pemuda Pancasila Jatim.
Baca: KPK Diklaim Tak Sita Apapun usai Geledah Rumah La Nyalla, 2 Jam Rumah Eks Ketua DPD RI Diobok-obok
Berdasarkan informasi yang dihimpun TribunJatim.com, penggeledahan ini dilakukan selama dua jam pada pukul 10.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB.
Penyidik menggeledah rumah pribadi La Nyalla yang berada di Jalan Wisma Permai Barat I No.4, Mulyorejo, Kec. Mulyorejo, Surabaya tersebut.
Berdasarkan informasi di lapangan, saat penyidik melakukan penggeledahan, hanya ada asisten rumah tangga.
La Nyalla sendiri tidak berada di lokasi.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul BREAKING NEWS: Dalami Kasus Hibah Jatim, KPK Geledah Rumah La Nyalla di Surabaya selama 2 Jam
Reporter: sara dita
Video Production: Muna Salsabila
Sumber: Tribun Jatim.com
breaking news
BREAKING NEWS: Usai Rumah La Nyalla, KPK Geledah Kantor KONI Jatim Terkait Kasus Dana Hibah
Selasa, 15 April 2025
Viral News
KPK Diklaim Tak Sita Apapun usai Geledah Rumah La Nyalla, 2 Jam Rumah Eks Ketua DPD RI Diobok-obok
Senin, 14 April 2025
Viral News
La Nyalla Mattalitti Tak Ada saat Rumahnya Digeledah KPK, Malah Dijaga Puluhan Pemuda Pancasila
Senin, 14 April 2025
Tribunnews Update
Muncul Aktivitas di Instagram, Begini Kondisi Terkini Ridwan Kamil seusai Rumahnya Digeledah KPK
Kamis, 20 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.