Sabtu, 24 Mei 2025

Tribunnews Update

Respons Dedi Mulyadi Ditantang Anak Buah Hercules hingga Dikritik Pengacara soal Gebrakan di Jabar

Senin, 14 April 2025 12:55 WIB
Tribun Jabar

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi meminta maaf jika gebrakan yang dibuat olehnya menimbulkan kegaduhan di masyarakat.

Hal ini merespons munculnya kritik dari pengacara hingga organisasi masyarakat (ormas) terhadap dirinya.

Baca: Dedi Mulyadi Minta Maaf Usai Dapat Kritikan Pedas dari Pengacara dan Ormas: Terima Masukan Terbuka

"Untuk seluruh masyarakat Jawa Barat, saya menyampaikan permohonan maaf, apabila setiap hari saya membuat kegaduhan dengan berbagai langkah dan kebijakan yang tentunya banyak yang tidak menyukainya," kata Dedi dalam video di akun Instagram pribadinya.

Dikutip dari Tribun Jabar pada Senin (14/4/2025), Dedi menyadari bahwa kebijakannya ada yang tidak disukai sebagian orang.

Namun, ia juga merasa sebagian warga Jawa Barat puas dengan tindakan cepatnya dalam mengatasi suatu permasalahan.

Baca: Sosok Gabryel Alexander Anak Buah Hercules Tantang Dedi Mulyadi soal Premanisme Diklaim Menyesatkan

Menurut Dedi, pemimpin harus mau menerima kritikan dari masyarakat.

"Saya jadi pemimpin hidup di antara dua, yang suka dan tidak suka," imbuh dia.

Sebelumnya, pengacara kasus Vina Cirebon Toni RM mengkritik Dedi dalam acara debat televisi.

Toni menilai, Dedi terkesan terburu-buru ketika bertindak tegas, sehingga prosedur dan aturan saat bertindak menjadi pertanyaan.

Baca: Anak Buah Hercules Tantang Dedi Mulyadi Tatap Muka Debat soal Premanisme: Gubernur Nggak Semua Benar

Tak hanya itu, Dedi juga dikritik oleh Ketua GRIB JAYA Jabar Gabryel Alexander karena sempat menyinggung ormas atau LSM dalam pembentukan Satgas Anti-Premanisme.

Gabriel menilai, ucapan Dedi memberi kesan seolah-olah ormas memiliki citra buruk.

Apalagi dikait-kaitkan dengan kasus minta THR berkedok pemalakan hingga pungutan liar (pungli).

Dalam sebuah podcast, Gabryel menantang Dedi untuk melakukan diskusi terbuka soal premanisme.

Gabryel sendiri menjabat sebagai Ketua GRIB Jaya Jabar sejak Februari 2024 dan dilantik langsung oleh Ketua Umum DPP GRIB Jaya, Hercules Rosario de Marshall.

Baca: Anak Buah Hercules Tantang Dedi Mulyadi Tatap Muka Debat soal Premanisme: Gubernur Nggak Semua Benar

"Saya tantangan terbuka untuk diskusi aktif. Ayo, kita ngobrol jadi jangan supaya masyarakat itu menstigma ormas seakan-akan (buruk), kenapa? Statement bapak (Dedi) itu bagi kami menyesatkan, pak," ujar Gabryel. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Dedi Mulyadi Minta Maaf Usai Gebrakannya Dikritik Pengacara hingga Ormas, Berikan Pesan Bijak

# TRIBUNNEWS UPDATE # Gubernur Jawa Barat # Dedi Mulyadi # Hercules # Kebijakan
Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Mellinia Pranandari Putri Kristianto
Sumber: Tribun Jabar

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved