Rabu, 26 Maret 2025

TJB Update

Penuh Kehangatan, Intip Momen Anak-anak Presiden RI Berkumpul Hadiri Ultah Didit Hediprasetyo

Senin, 24 Maret 2025 12:37 WIB
Tribun Video

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

 


TRIBUN-VIDEO.COM - Anak Presiden Prabowo Subianto, Didit Hediprasetyo baru saja merayakan ulang tahun ke-41.

 

Acara ulang tahun Didit menjadi sorotan lantaran menjadikan momen anak-anak Presiden Republik Indonesia akrab berkumpul.

 

Diketahui, Didit Hediprasetyo merayakan ulang tahun ke-41 pada 22 Maret 2025.

 

Dalam acara ulang tahun itu, Didit mengundang tokoh-tokoh ternama, termasuk anak-anak presiden RI.

 

Baca: Deretan Anak Presiden Hadiri Momen Ulang Tahun Putra Prabowo-Titiek: Ada Gibran, Puan hingga AHY

 

Hal itu diketahui dari unggahan foto di akun Instagram putri Gus Dur, Yenny Wahid.

 

Hal ini menjadi momen langka, lantaran terlihat putra Jokowi yakni Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep.

 

Kemudian terlihat anak Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani hingga putra Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yakni AHY.

 

Mereka semua tersenyum saat terpotret dalam satu fram  merayakan ulang tahun Didit.

 

Baca: Respons Prabowo soal Aksi Preman Berkedok Ormas Minta THR & Pungli: Akan Berhadapan dengan TNI-Polri

 

Tak hanya anak para Presiden RI, namun terlihat pula beberapa jajaran Kabinet Menteri Merah Putih.

 

Sementara, Prabowo dan Titiek Soeharto pun turut merayakan ulang tahun putra semata wayangnya.

 

(Tribun-Video.com/Feba)

 

Baca selengkapnya disini

 

# Presiden Prabowo Subianto # Didit Hediprasetyo # ulang tahun # Kehangatan # 

Editor: Wening Cahya Mahardika
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Aura Dewi Arafuru
Sumber: Tribun Video

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved