Tribun Video Update
Kesaksian Petani: Sebut Edy Jadi 'Otak' Penanaman Ganja di Gunung Semeru, Kini Jadi Buronan Polisi
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Kesaksian para petani yang kini telah menjadi terdakwa kasus ganja di wilayah wisata di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS).
Mengutip Tribunnews pada (20/3), ada empat petani yang kini telah ditetapkan sebagai terdakwa.
Baca: Soal Kasus Ladang Ganja di Bromo, Kemenhut Sebut Pihaknya Tak Terlibat, Paling Cuma Tanam Singkong
Mereka menyebut nama Edy, yang kini diduga menjadi 'otak' di balik penanaman ganja di Gunung Semeru.
Satu di antaranya Bambang, ia mengaku tak terlalu mengenalnya dan hanya merinci sedikit tentang sosok Edy.
Bambang hanya mengetahui Edy adalah seorang petani dan pedagang sayuran, yang memiliki perawakan kulit putih dan memiliki kumis.
"Edy orangnya (berkulit) putih, berkumis," ujar Bambang saat menjadi saksi kasus penemuan ladang ganja, di Pengadilan Negeri (PN) Lumajang, Senin (18/3/2025)..
Baca: DPR Minta Pertanggungjawaban Menteri Kehutanan soal Terungkapnya Ladang Ganja di Bromo Jatim
Kepada hakim, Bambang mengaku, tak mengetahui keberadaan Edy yang kini masuk daftar pencarian orang (DPO).
Sementara itu, Kasubsi Pidum Humas Polres Lumajang, Ipda Untoro, mengaku telah mengantongi foto Edy.
Untoro mengatakan bahwa pihaknya akan segera merilis foto Edy ke publik.
"Terkait sketsa (wajah pelaku) Polres Lumajang punya fotonya."
"Soal foto ini akan dipublikasi? Nanti Kasat Narkoba akan meminta petunjuk terlebih dahulu kepada Pak Kapolres," ujar Untoro, Rabu (19/3/2025).
Baca: Menhut Bantah Isu TNBT Ditutup Agar Ladang Ganja Tak Ketahuan: Justru Drone Kalian Membantu
Lebih lanjut, pihaknya saat ini sedang melakukan pencarian terhadap Edy yang menjadi buronan tersebut.
"Sekarang masih pengejaran saya konfirmasi ke pak Kasat Narkoba tadi," kata Untoro. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sosok Edy, Buronan Diduga Jadi Otak Penanaman Ladang Ganja di Semeru
# TRIBUN VIDEO UPDATE # petani # ganja # Semeru # Bromo
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Video Update
Panas! Massa Murka & Pertanyakan Sikap PDIP yang Setujui Pengesahan UU TNI, Orator: Katanya Oposisi!
5 hari lalu
Tribun Video Update
Trump Ancam akan Hancurkan Houthi dengan Serangan yang Lebih Besar: Mereka akan Benar-benar Musnah
5 hari lalu
Tribun Video Update
Prediksi Prabowo soal Skor Laga Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Grup C
5 hari lalu
Tribun Video Update
Israel Mulai Luncukan 'Operasi Darat Terbatas' di Gaza Tengah, Pasukan IDF Sudah Maju ke Netzarim
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.