Nasional
Reaksi Tegas Prabowo Respons Kritikan Mahasiswa dalam Aksi Indonesia Gelap, Singgung Biaya Kuliah
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Prabowo Subianto merespons aksi demo besar-besaran yang dilakukan mahasiswa pada Senin (17/2/2025).
Prabowo memberikan perintah tegas terkait sejumlah isu yang disinggung dalam aksi demo bertajuk Indonesia Gelap itu.
Prabowo tegas soal biaya operasional perguruan tinggi negeri dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kuliah.
Reaksi tegas Prabowo itu disampaikan oleh Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi.
Baca: Ribuan Pelajar Papua Demo Tolak Program MBG, Desak Prabowo Alihkan Dana untuk Pendidikan Gratis
Baca: Massa Ngamuk Desak Prabowo Pecat Menteri & Stafsus Yang Gak Jelas & Dinilai Bebani Rakyat
Hasan menegaskan tidak ada pengurangan Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri (BOPTN) dan bantuan KIP kuliah.
Ia menekankan bahwa informasi terkait pemotongan bantuan KIP kuliah tidak benar.
Hasan mengatakan Prabowo melarang anggaran soal BOPTN dan KIP kuliah tersebut dikurangi.
"Presiden bilang ini tidak boleh dilakukan," kata Hasan.
Adapun dalam aksi Indonesia Gelap, mahasiswa menilai efisiensi anggaran yang diterapkan Prabowo berdampak pada 600 ribu mahasiswa penerima KIP yang terancam putus kuliah.
Efisiensi anggaran juga dinilai berdampak pada tidak dilanjutkannya pendaftaran KIP Kuliah tahun 2025 yang saat ini tengah berjalan. (Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Istana soal Aksi 'Indonesia Gelap', Tegaskan KIP Kuliah dan Operasional Kampus Tak Dikurangi
  Â
# Reaksi # Prabowo # kritikan # mahasiswa# Indonesia Gelap
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Prabowo Diprediksi Maju Pilpres 2029 Tanpa 'Gandeng' Gibran, Pengamat Klaim sebagai Titik Lemah
7 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Prabowo Berduka & Kenang Sosok Eddie Nalapraya Patriot Sejati dan Pertahankan Pencak Silat
8 jam lalu
Live Update
Presiden Prabowo Siapkan Sapi 'Si Gobang' Seharga Rp 97 Juta untuk Warga Kalbar Idul Adha 2025
13 jam lalu
Live Update
Presiden Prabowo Sudah Pesan Sapi Lokal Idul Adha, Berat 1 Ton Seharga Rp 25 Juta asal Kediri
13 jam lalu
Tribunnews Update
Prabowo Beri Arahan, Polres Jakpus Langsung Tangkap 9 Tersangka Premanisme, Ada dari Ormas GRIB Jaya
15 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.