TRIBUN-VIDEO UPDATE
Serah Terima Sandera Berlangsung, Hamas Pakai dan Pamerkan Senjata Israel yang Berhasil Disita
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru.
TRIBUN-VIDEO.COM - Pemandangan berbeda tampak saat pembebasan tiga sandera Israel di Khan Younis, Gaza selatan pada Sabtu (15/2/2025).
Di saat itu, Hamas terlihat memamerkan deretan senjata milik Pasukan Pertahanan Israel (IDF) yang berhasil mereka sita.
Dikutip dari Tribunnews, peralatan-peralatan yang disita Hamas adalah senjata hingga serangam.
Sejumlah perjuang Hamas tampak memamerkannya di hadapan ratusan orang yang berkumpul di sana.
Baca: Israel Bom Rafah 1 Hari setelah Pertukaran Sandera, 3 Polisi Palestina Tewas saat Amankan Bantuan
Baca: Rangkuman Hamas-Israel: Hamas Pamer Senjata Rampasan dari IDF hingga Al-Qassam Beri Ultimatum Tegas
Terlihat, para pejuang Hamas itu memakai peralatan tersebut saat serah terima sandera dilakukan.
Sebagai informasi, pembebasan sandera itu berlangsung lancar tanpa insiden apapun.
Serah terima sandera kali ini pun berbeda dari sebelumnya lantaran dilakukan oleh Hamas dan Jihad Islam Palestina.
Diberitakan sebelumnya, serah terima sandera tersebut merupakan gelombang keenam perjanjian pertukaran sandera antara Hamas dan Israel.
Sebagai imbalan atas dipulangkannya tiga tawanan itu, Israel membebaskan 369 tahanan Palestina dari penjara mereka.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sambil Bebaskan Tiga Sandera Israel, Hamas Pamer Peralatan IDF yang Berhasil Disita
  Â
# Serah Terima # sandera # Hamas # Senjata Israel
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Erwin Joko Prasetyo
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Rangkuman Perang Israel-Hamas: Qatar Emosi Lihat Gaza Hancur Diserang IDF, Zionis Bom Damaskus
Jumat, 2 Mei 2025
Tribun Video Update
UPDATE Perang Gaza: PM Israel Dinilai Abaikan Nasib Sandera | Hamas Lesatkan Serangan Tingkat Tinggi
Jumat, 2 Mei 2025
Tribun Video Update
Tepis Tudingan Pemerintah Israel, Hamas Bantah Ubah Metode Perang dengan "Bakar" Yerusalem
Jumat, 2 Mei 2025
Tribunnews Update
Respons Hamas seusai Kebakaran Hebat Landa Israel, Bantah Punya Hubungan dengan Pelaku Pembakaran
Jumat, 2 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.