Nasional
TERKUAK PEMICU Kecelakaan Maut di Tol Ciawi hingga Buat Sejumlah Mobil Terguling & Terbakar
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Kemenhub RI mengungkap, kecelakaan di Gerbang Tol Ciawi, Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (4/2/2025) pukul 23.30 WIB karena adanya rem blong.
Truk bermuatan galon menabrak lima kendaraan minibus lainnya yang sedang melakukan transaksi non tunai di gerbang tol.
Plt Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub, Ahmad Yani mengatakan kronologis dari kejadian maut.
Baca: Kondisi Sopir Truk yang Hantam Kendaraan di Gerbang Tol Ciawi, Kendaraannya Ikut Terbakar
Peristiwa ini berawal dari truk dengan muatan galon melaju dari arah Ciawi menuju Jakarta.
Truk diduga mengalami kegagalan fungsi rem tepat di gerbang tol sehingga menabrak rangkaian kendaraan yang sedang melakukan transaksi pembayaran e-tol.
"Dilaporkan tiga kendaraan hancur terbakar dan tiga kendaraan lainnya mengalami kerusakan," kata Ahmad Yani dari keterangannya, Rabu (5/2/2025).
Baca: Kondisi Terkini Gerbang Tol Ciawi Pasca-Kecelakaan Maut, Korlantas Polri Gelar Olah TKP
 Akibat kecelakaan itu delapan orang meninggal dunia dan belasan lainnya luka-luka.
Korban telah dievakuasi dan dibawa ke RSUD Ciawi yang dekat dengan lokasi kejadian.
Kemenhub terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan instansi terkait lainnya untuk menangani kecelakaan ini. (*)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul 8 Orang Meninggal, Kemenhub Ungkap Penyebab Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi Kota Bogor
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: Warta Kota
Tribunnews Update
Dilaporkan sebagai Gubernur yang Melanggar Hak-hak Anak, Dedi Mulyadi Justru Ucapkan Terima Kasih
1 hari lalu
Tribunnews Update
LIVE: Dilaporkan ke Komnas HAM, KDM Sebut Sudah Jadi Risiko Utama Demi Masa Depan Anak-anak Jabar
1 hari lalu
Tribunnews Update
Respons Dedi Mulyadi seusai Dilaporkan ke Komnas HAM Buntut Kirim Siswa Bandel ke Barak Militer
1 hari lalu
Tribun Video Update
Wali Murid Laporkan Dedi Mulyadi ke Komnas HAM, Protes Program Pendidikan Militer Gubernur Jabar
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.